Prediksi Fiorentina vs West Ham di Final Liga Conference: Preview, Skor, Link Live Streaming | OneFootball

Prediksi Fiorentina vs West Ham di Final Liga Conference: Preview, Skor, Link Live Streaming | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Suara.com

Suara.com

·6 Juni 2023

Prediksi Fiorentina vs West Ham di Final Liga Conference: Preview, Skor, Link Live Streaming

Gambar artikel:Prediksi Fiorentina vs West Ham di Final Liga Conference: Preview, Skor, Link Live Streaming

Suara.com - Partai puncak kompetisi antarklub Eropa kasta ketiga, Liga Conference menghadirkan duel wakil Italia Fiorentina kontra jagoan Inggris West Ham United. Laga final ini akan digelar di Fortuna Arena, Praha, Republik Ceko, Kamis (8/6/2023) dini hari pukul 02:00 WIB.

Fiorentina kini mengincar gelar keduanya di kompetisi Eropa sepanjang sejarah. Sebelumnya, Fiorentina menjuarai Piala Winners pada 1961 silam.


Video OneFootball


Sementara itu, West Ham pernah juara di turnamen serupa di edisi 1964/1965 dan juga pernah jadi kampiun Piala Intertoto di 1999.

Puluhan tahun tak juara di Eropa, kedua tim kini punya kesempatan untuk melakukannya lagi di Liga Conference meski ajang ini hanyalah kompetisi antarklub kasta ketiga di Benua Biru.

Selain untuk menambah titel Eropa, Fiorentina dan West Ham juga sama-sama ingin menjadikan ajang ini untuk tampil di Liga Europa musim depan. Juara Liga Conference memang berhak mendapat tiket Lig Europa.

Di liga masing-masing musim ini, Fiorentina dan West Ham sama-sama finis di luar zona Eropa.

Gambar artikel:Prediksi Fiorentina vs West Ham di Final Liga Conference: Preview, Skor, Link Live Streaming

Gelandang West Ham United, Declan Rice. [JUSTIN TALLIS / AFP]

Fiorentina finis di peringkat delapan klasemen Liga Italia. Sedangkan West Ham lebih parah dengan mereka hanya finis peringkat 14 di Liga Inggris.

Pertandingan final Fiorentina vs West Hamberikut.

Fiorentina XI: Terracciano; Dodo, Martinez Quarta, Milenkovic, Biraghi; Amrabat, Mandragora; Gonzalez, Bonaventura, Ikone; Cabral.

Pelatih: Vincenzo Italiano (Italia)

5 Pertandingan Terakhir Fiorentina:

19-05-23 Basel 1-3 Fiorentina (Liga Champions)

21-05-23 Torino 1-1 Fiorentina (Liga Italia)

25-05-23 Fiorentina 1-2 Inter (Coppa Italia)

27-05-23 Fiorentina 2-1 Roma (Liga Italia)

03-06-23 Sassuolo 1-3 Fiorentina (Liga Italia)

5 Pertandingan Terakhir West Ham United:

12-05-23 West Ham 2-1 AZ Alkmaar (Liga Champions)

14-05-23 Brentford 2-0 West Ham (Liga Inggris)

19-05-23 AZ Alkmaar 0-1 West Ham (Liga Champions)

21-05-23 West Ham 3-1 Leeds (Liga Inggris)

28-05-23 Leicester 2-1 West Ham (Liga Inggris)

Road to Final

Fiorentina

Playoff kualifikasi: Menang agregat 2-1 vs TwenteFase grup: Peringkat 2 Grup APlayoff babak gugur: Menang agregat 7-2 vs BragaBabak 16 besar: Menang agregat 5-1 vs SivassporPerempat final: Menang agregat 6-4 vs Lech PoznanSemifinal: Menang agregat 4-3 vs Basel.

West Ham United

Playoff kualifikasi: Menang agregat 6-1 vs ViborgFase grup: Juara Grup BBabak 16 besar: Menang agregat 6-0 vs AEK LarnacaPerempat final: Menang agregat 5-2 vs GentSemifinal: Menang agregat 3-1 vs AZ Alkmaar.

Lihat jejak penerbit