Prediksi AC Milan vs RB Salzburg: Tuan Rumah Hanya Butuh Hasil Imbang | OneFootball

Prediksi AC Milan vs RB Salzburg: Tuan Rumah Hanya Butuh Hasil Imbang | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Skor.id

Skor.id

·1 November 2022

Prediksi AC Milan vs RB Salzburg: Tuan Rumah Hanya Butuh Hasil Imbang

Gambar artikel:Prediksi AC Milan vs RB Salzburg: Tuan Rumah Hanya Butuh Hasil Imbang
  1. menjamu RB Salzburg pada partai terakhir Grup E Liga Champions 2022-2023. 
  2. I Rossoneri hanya butuh satu poin untuk menyegel tiket 16 besar. 
  3. Tidak ada wakil Austria yang menang di San Siro dalam 12 laga terakhir. 

SKOR.id - AC Milan hanya butuh hasil imbang saat menjamu RB Salzburg di San Siro, Kamis (3/11/2022), untuk mengunci tiket ke babak 16 besar Liga Champions 2022-2023.

Tim polesan Stefano Pioli saat ini menempati peringkat dua klasemen sementara Grup E. I Rossoneri telah memainkan lima pertandingan dengan menghasilkan dua kemenangan, sekali seri, dan dua kalah.


Video OneFootball


Dengan torehan tersebut, AC Milan berarti telah mengoleksi tujuh poin. Il Diavolo Rosso cuma unggul satu poin dari Salzburg, yang membuat posisi mereka belum terlalu aman.

Untuk bisa melenggang ke fase gugur tahap pertama, Setan Merah mesti minimal meraih satu poin dari matchday terakhir babak penyisihan grup ini.

Jika tidak, bukan tak mungkin justru Salzburg yang menemani Chelsea lolos ke babak 16 besar, karena tim Austria tersebut juga masih memiliki peluang.

Oleh sebab itu, duel ini layak disebut sebagai partai hidup mati bagi kedua tim.

Sayangnya, Milan baru saja menelan kekalahan 1-2 di kandang Torino pada giornata ke-12 Serie A Italia pekan lalu. Hasil tersebut mengakhiri tren kemenangan di tiga laga beruntun sebelumnya yang dipetik I Rossoneri.

Stefano Pioli menegaskan AC Milan siap menyuguhkan performa terbaik demi mendapat hasil lebih baik dibanding di Liga Champions musim lalu.

"Melakukannya dengan baik lawan Salzburg akan memberikan pesan yang kuat, karena ini akan menjadi target pertama kami yang tercapai musim ini," tutur Pioli dalam konferensi pers.

"Kami menghasilkan kesempatan ini, kami sekarang memiliki kans menembus 16 besar. Para pemain sadar ini kesempatan besar. Kami kecewa dengan laga melawan Torino, namun ini kompetisi berbeda melawan tim berbeda dan kami hanya memikirkan laga ini."

Sementara itu, RB Salzburg menargetkan lolos ke babak gugur untuk kedua kali beruntun, setelah gagal di tiga musim sebelumnya.

Jika Milan hanya butuh hasil imbang, skuad Matthias Jaissle justru wajib menang di laga "final" di San Siro ini untuk mewujudkan target mereka.

Salzburg awalnya diyakini bakal lolos ke 16 besar, sampai mereka menelan kekalahan perdana di Grup E saat takluk 1-2 dari Chelsea di pekan sebelumnya.

Mereka datang ke Italia dengan catatan tidak ada klub Austria yang berhasil membawa pulang kemenangan di San Siro dari 12 percobaan sebelumnya. Satu-satunya laga tandang Salzburg ke San Siro di Liga Champions adalah ketika mereka kalah 0-3 dari Milan pada 1994.

Kondisi Terkini Kedua TimAC Milan: Stefano Pioli harus putar otak dalam menyusun starting XI karena banyaknya pemain cedera.

Tapi Ismael Bennacer dan Olivier Giroud bisa kembali, pun dengan Tommaso Pobega dan Divock Origi.

Di lini belakang, Fikayo Tomori kembali setelah menjalani suspensi di Zagreb. Bek Inggris tersebut bisa ditemani Matteo Gabbia atau Simon Kjaer di jantung pertahanan.

Yang masih dalam daftar cedera ada Davide Calabria, Alessandro Florenzi, Alexis Saelemaekers, Mike Maignan, dan Zlatan Ibrahimovic.

RB Salzburg: Tim tamu masih mencemaskan kondisi Junior Adami dan Oumar Solet, yang mungkin belum fit melawan Milan.

Fernando dan Nicolas Capaido juga belum tersedia. Noah Okafor dan Bernjamin Sesko berpotensi jadi tandem di lini depan, tergantung pada kesiapan Adamu.

Gambar artikel:Prediksi AC Milan vs RB Salzburg: Tuan Rumah Hanya Butuh Hasil Imbang

Perkiraan Starting XI AC Milan vs Salzburg (Grafis Yusuf/Skor.id)

Head-to-head3 Kali bertemu2 Kali AC Milan menang1 Kali imbang

Tiga Pertemuan Terakhir06/09/2022 RB Salzburg 1-1 AC Milan07/12/1994 RB Salzburg 0-1 AC Milan28/09/1994 AC Milan 3-0 RB Salzburg

Prediksi Skor.idAC Milan 2-1 RB Salzburg

Berita Liga Champions Lainnya

Lihat jejak penerbit