Podcast Bareng Mauro Zijlstra, Jurnalis Belanda Sebut Ada 5 Calon Pemain Naturalisasi yang Menanti Berseragam Timnas Indonesia | OneFootball

Podcast Bareng Mauro Zijlstra, Jurnalis Belanda Sebut Ada 5 Calon Pemain Naturalisasi yang Menanti Berseragam Timnas Indonesia | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·14 September 2024

Podcast Bareng Mauro Zijlstra, Jurnalis Belanda Sebut Ada 5 Calon Pemain Naturalisasi yang Menanti Berseragam Timnas Indonesia

Gambar artikel:Podcast Bareng Mauro Zijlstra, Jurnalis Belanda Sebut Ada 5 Calon Pemain Naturalisasi yang Menanti Berseragam Timnas Indonesia

Bola.com, Jakarta - Berbicara pada sesi podcat, jurnalis Belanda, Dennie van Laar, membeberkan nama-nama yang bakal dinaturalisasi dan menjadi pemain Timnas Indonesia. Wartawan VoetbalPrimeur itu mengungkapnya saat berbincang dengan Mauro Zijlstra.

Mauro Zijlstra datang ke podcast tersebut dan membicarakan banyak hal, termasuk keputusannya untuk dinaturalisasi menjadi Warga Negara Indonesia. Van Laar pun mengucapkan selamat menjalani proses naturalisasi yang sedang berlangsung.


Video OneFootball


Yang menarik, dalam obrolan tersebut, host podcast VoetbalPrimeur itu juga 'menyempilkan' nama-nama lain yang akan dinaturalisasi. Satu di antaranya adalah Jairo Riedewald.

"Ada beberapa pemain lain yang akan bergabung dengan Timnas Indonesia selain Anda, Mauro. Saya tahu Jairo Riedewald adalah satu di antaranya, sekarang masih proses," ujar Van Laar.

"Mereka sedang melakukan prosesnya, dan makin ke sini makin positif, sepertinya Jairo menjadi pemain Indonesia akan terjadi."

Lihat jejak penerbit