Piala Dunia U-17 2023: Bek Prancis Waspadai Gempuran Kapten Senegal | OneFootball

Piala Dunia U-17 2023: Bek Prancis Waspadai Gempuran Kapten Senegal | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·22 November 2023

Piala Dunia U-17 2023: Bek Prancis Waspadai Gempuran Kapten Senegal

Gambar artikel:Piala Dunia U-17 2023: Bek Prancis Waspadai Gempuran Kapten Senegal

Bola.net - Nhoa Sangui angkat bicara soal kekuatan Senegal U-17, yang menjadi lawan timnya pada babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023. Menurut pemain belakang Prancis U-17 tersebut, ancaman terbesar timnya datang dari sosok kapten lawan, Amara Diouf.

Menurut Sangui, ia memiliki alasan khusus menunjuk Amara sebagai pemain yang paling harus diwaspadai. Menurutnya, Amara memiliki kekuatan fisik di atas rata-rata.


Video OneFootball


"Secara umum, mereka adalah tim kuat secara fisikal. Mereka punya gaya permainan yang mungkin bisa menyulitkan kami," kata Sangui, dalam rilis yang didapat redaksi Bola.net, Rabu (22/11).

"Mereka kuat di sayap dan sangat teknikal pemainnya, terutama sang kapten Senegal yang harus kami waspadai," sambungnya.

Prancis akan menghadapi Senegal pada Babak 16 Besar Piala Dunia 2023. Pertandingan ini akan dihelat di Jakarta International Stadium, Jakarta, Rabu (22/11) malam.

Prancis lolos ke babak 16 besar dengan status pemuncak Grup E. Di sisi lain, Senegal lolos dengan status runner-up Grup D.

Lihat jejak penerbit