Piala Dunia 2022: Argentina vs Prancis Jadi Jawaban Debat GOAT Lionel Messi vs Cristiano Ronaldo | OneFootball

Piala Dunia 2022: Argentina vs Prancis Jadi Jawaban Debat GOAT Lionel Messi vs Cristiano Ronaldo | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: INDOSPORT

INDOSPORT

·18 Desember 2022

Piala Dunia 2022: Argentina vs Prancis Jadi Jawaban Debat GOAT Lionel Messi vs Cristiano Ronaldo

Gambar artikel:Piala Dunia 2022: Argentina vs Prancis Jadi Jawaban Debat GOAT Lionel Messi vs Cristiano Ronaldo

INDOSPORT.COM – Laga final Piala Dunia 2022 antara Argentina vs Prancis akan jadi pembuktian bahwa Lionel Messi lebih baik dari Cristiano Ronaldo.

Salah satu perdebatan paling menarik di dunia sepak bola adalah soal siapa yang lebih hebat, Lionel Messi atau Cristiano Ronaldo.


Video OneFootball


Gelaran Piala Dunia 2022 di Qatar inilah sebenarnya yang menjadi saat pertunjukan terakhir dari dua megabintang sepak bola terbesar sepanjang sejarah.

Pada Piala Dunia 2022, Lionel Messi sendiri berusia 35 tahun, sementara Cristiano Ronaldo sudah berumur 38 tahun.

Hanya saja, permainan Lionel Messi tak nampak menurun, meskipun sempat gagal menang di partai perdana Piala Dunia 2022 bersama Argentina.

Kala itu, Argentina dikalahkan oleh Arab Saudi dengan skor 1-2 sebelum mampu menjinakkan dua lawan berikutnya, Meksiko dan Polandia.

Sementara, Cristiano Ronaldo justru menjadi pesakitan usai gagal bermain bagus bersama timnas Portugal di Piala Dunia 2022.

Memang, Ronaldo sempat dimainkan pelatih Portugal, Fernando Santos di babak penyisihan grup, tetapi gagal menunjukkan performa menawan.

Kegagalan ini membuat Cristiano Ronaldo kemudian dicadangkan dan digantikan oleh penyerang yang lebih muda di timnas Portugal, yaitu Goncalo Ramos.

Era Cristiano Ronaldo di Piala Dunia 2022 kemudian dipastikan berhenti manakala Portugal kemudian disingkirkan Maroko di babak perempat final.

Lihat jejak penerbit