Bola.net
·9 Maret 2025
Peta Persebaran Pemain Timnas Indonesia untuk Laga Versus Australia vs Bahrain: Dewa United Sumbang 3 Pemain

In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·9 Maret 2025
Bola.net - Timnas Indonesia resmi mengumumkan 27 pemain untuk laga versus Australia dan Bahrain, Maret 2025. Dari jumlah tersebut, Dewa United menyumbang tiga nama.
Timnas Indonesia dijadwalkan bertandang ke Australia, Kamis (20/3/2025). Lima hari kemudian, Pasukan Garuda akan menjamu Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Dewa United menjadi penyumbang pemain terbanyak di Timnas Indonesia kali ini. Mereka mengirimkan tiga pemain ke skuad asuhan Patrick Kluivert.
Ricky Kambuaya dan Egy Maulana Vikri yang selama ini menjadi langganan Timnas Indonesia kembali mendapatkan panggilan.
Satu orang pemain Dewa United lagi yang mendapatkan panggilan serupa adalah Septian Bagaskara.