Bola.com
·12 November 2024
In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·12 November 2024
Bola.com, Kediri - Pertahanan Timnas Indonesia diyakini sudah kukuh untuk menahan gempuran Timnas Jepang pada matchday kelima putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama GBK Jakarta, Jumat (15/11/2024) nanti.
Absennya Mees Hilgers absen karena cedera hamstring mungkin sempat bikin deg-degan, tetapi Shin Tae-yong bisa lega setelah Kevin Diks dipastikan bergabung dengan Jay Idzes dkk. untuk melakoni debutnya bersama Timnas Indonesia.
Advertisement
Asupan energi bek FC Copenhagen ini di pos sentral bek tengah membuat benteng Timnas Indonesia makin solid. Shin Tae-yong diprediksi akan menduetkan Kevin Diks dengan Jay Idzes. Pelatih asal Korsel itu tinggal memilih dengan cermat satu slot tersisa di poros ini.
Sementara itu, di sektor ini masih ada Rizki Ridho, Justin Hubner, dan Jordi Amat. Jika ditilik dari performa apik Rizki Ridho pada laga terakhir Persija kontra Madura United di BRI Liga 1 dengan kemenangan telak 4-1, bek asal Surabaya ini akan jadi pilihan utama.
Apalagi Justin Hubner juga baru sembuh dari cedera. Sementara Jordi Amat yang mulai lamban akibat tergerus usia, rasanya sulit mengimbangi kecepatan penyerang Blue Samurai.
Pengamat sepak bola asal Malang, Gusnul Yakin menyatakan kunci sukses Timnas Indonesia melawan Jepang nanti ditentukan kinerja lini tengah.
"Sektor tengah jadi penentu hasil akhir pertandingan. Shin Tae-yong harus cermat mencari tandem Thom Haye. Di posisi ini ada Nathan Tjoe A-On, Eliano Reijnders, Witan Sulaeman, Ricky Kambuaya, dan Egy Maulana Vikri. Tergantung game plan yang disusun Shin Tae-yong nanti," katanya.