Persis Ungkap Sisi Positif dan Negatif dari Regulasi 8 Pemain Asing di BRI Liga 1 Musim Depan | OneFootball

Persis Ungkap Sisi Positif dan Negatif dari Regulasi 8 Pemain Asing di BRI Liga 1 Musim Depan | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·4 Juni 2024

Persis Ungkap Sisi Positif dan Negatif dari Regulasi 8 Pemain Asing di BRI Liga 1 Musim Depan

Gambar artikel:Persis Ungkap Sisi Positif dan Negatif dari Regulasi 8 Pemain Asing di BRI Liga 1 Musim Depan

Bola.com, Solo - Manajer Persis Solo, Chairul Basalamah, angkat bicara soal perubahan regulasi penggunaan pemain asing pada BRI Liga 1 musim depan. Jika sebelumnya setiap klub mendapatkan jatah enam pemain, kini jumlahnya bertambah jadi delapan.

Berdasarkan penjelasan PT Liga Indonesia Baru (LIB), setiap klub kini bisa menggunakan delapan pemain asing dengan skema 6+2. Artinya, enam pemain berasa dari negara bebas ditambah dua dari pemain asal Asia.


Video OneFootball


Namun, tak semua pemain impor bisa dimainkan secara bersamaan. Di atas lapangan, setiap tim hanya bisa menurunkan 5+1 saja, sedangkan dua pemain asing di bangku cadangan hanya bisa mengganti pemain asing di lapangan.

Chairul Basalamah mengatakan, salah satu dampak positif dari penambahan jumlah pemain ini ialah meningkatkan level kompetisi yang semakin menarik. Asalkan, pemain asing yang datang memang benar-benar berkualitas.

“Soal perubahan regulasi pemain asing pada musim depan ini, menurut pendapat saya, sisi positifnya adalah mungkin kompetisi akan semakin menarik. Karena kedatangan banyak pemain asing yang harapannya berkualitas,” ujar Chairul Basalamah kepada Bola.com, Selasa (4/6/2024).

Lihat jejak penerbit