Persebaya Dapat Lisensi Klub AFC, tetapi Punya Catatan soal Pelatih Kiper dan Pelatih Fisik | OneFootball

Persebaya Dapat Lisensi Klub AFC, tetapi Punya Catatan soal Pelatih Kiper dan Pelatih Fisik | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·17 Mei 2024

Persebaya Dapat Lisensi Klub AFC, tetapi Punya Catatan soal Pelatih Kiper dan Pelatih Fisik

Gambar artikel:Persebaya Dapat Lisensi Klub AFC, tetapi Punya Catatan soal Pelatih Kiper dan Pelatih Fisik

Bola.com, Surabaya - Persebaya Surabaya termasuk klub Indonesia yang lolos mendapatkan lisensi AFC. Dengan begitu, Persebaya bisa berkompetisi di turnamen yang digelar Konfederasi Asia.

PSSI mengumumkan ada tiga tim yang lolos, yakni Bali United, Borneo FC, dan Persik Kediri. Sementara itu, Persebaya lolos dengan catatan bersama tiga klub lain, yakni Madura United, Persib Bandung, dan Persija Jakarta.


Video OneFootball


Advertisement

Lolos dengan catatan itu membuat Persebaya Surabaya harus memenuhi lisensi pelatih kiper dan pelatih fisik agar bisa berkompetisi di level AFC.

“Persebaya dinyatakan lolos AFC Club Licensing oleh Club Licensing Committee berdasarkan surat bernomor: 007/CLC-PSSI/V/2024 yang diterima Persebaya pada Rabu, 15 Mei 2024,” demikian bunyi pernyataan resmi klub.

Persebaya lolos dengan catatan, terkait dengan lisensi pelatih kiper dan pelatih fisik. Atas kekurangan terkait lisensi pelatih kiper dan pelatih fisik, Persebaya akan melengkapi agar bisa tampil di seluruh kompetisi AFC.”

Lihat jejak penerbit