Bola.net
·7 Juni 2023
Perkuat Kedalaman Skuad, Aston Villa Langsung Satset Pepet Bintang Milik Villarreal

In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·7 Juni 2023
Bola.net - Aston Villa telah melakukan pembicaraan mengenai kesepakatan potensial untuk mendatangkan pemain bertahan milik Villarreal, Pau Torres pada musim panas ini.
The Villans menikmati musim 2022/23 yang sangat sukses di bawah asuhan manajer baru Unai Emery, mengamankan satu tempat di UEFA Conference League musim depan.
Dengan bermain di Eropa, Aston Villa memiliki rencana ambisius untuk jendela transfer musim panas ini. Nama Marco Asensio sempat mereka jadikan buruan utama sebelum akhirnya kalah bersaing dengan raksasa Ligue 1, PSG.
The Villans juga ingin memperkuat lini pertahanan dan menurut berbagai laporan, selain nama Torres, tim yang bermarkas di Villa Park itu juga sedang memantau pemain Manchester City yakni Aymeric Laporte.
1 dari 4 halaman
Dilansir dari 90min, bahwa Torres dari Villarreal dan Laporte dari Manchester City adalah dua nama yang masuk dalam daftar belanja musim panas mereka.
Unai Emery sebelumnya pernah bekerja sama dengan Torres di Villarreal, memenangkan gelar Liga Europa bersama selama masa kepelatihannya, sementara Laporte menikmati kesuksesan besar bersama juara bertahan Premier League, Man City, dalam lima tahun terakhir.
2 dari 4 halaman
Villarreal telah menerima bahwa Torres kemungkinan besar akan meninggalkan klub musim panas ini, dan pemain berusia 26 tahun itu memiliki klausul pelepasan senilai sekitar 50 juta euro dalam kontraknya.
Sedangkan untuk Laporte, ia merasa kesulitan untuk mendapatkan menit bermain reguler di bawah asuhan Pep Guardiola musim ini, dan lebih sering hanya menjadi penonton saat kombinasi John Stones, Manuel Akanji, dan Nathan Ake menjadi rekan Ruben Dias di lini belakang.