Pep Guardiola: Ederson Eksekutor Penalti Terbaik Manchester City | OneFootball

Pep Guardiola: Ederson Eksekutor Penalti Terbaik Manchester City | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Stats Perform

Stats Perform

·22 Januari 2020

Pep Guardiola: Ederson Eksekutor Penalti Terbaik Manchester City

Gambar artikel:Pep Guardiola: Ederson Eksekutor Penalti Terbaik Manchester City

Seringnya Manchester City gagal dalam tendangan penalti membuat manajer Pep Guardiola akan mempertimbangkan untuk mengubah pengambil sepakan 12 pas itu. Sang juru taktik mengakui, kiper Ederson bisa menjadi opsi yang bagus.

Gabriel Jesus gagal mengeksekusi penalti di babak pertama karena ditahan oleh Dean Henderson dalam laga lanjutan Liga Primer kontra Sheffield United yang berakhir kemenangan 1-0 bagi The Citizens Selasa malam lalu.


Video OneFootball


Itu merupakan kegagalan ketiga pemain Brasil itu dalam lima sepakan penalti yang pernah dilakukannya, tapi dia bukan satu-satuya pemain yang pernah mendapat rapor jelek soal penalti. Raheem Sterling bahkan Sergio Aguero juga pernah mengalami kegagalan penalti.

Perihal problem ini, saat ditanya apakah Guardiola akan mengganti eksekutor penalti City, dia menjawab: "Tentu saja."

"Saya harus memikirkannya. Saya selalu memiliki keyakinan pada para pemain untuk mengambil penalti, tapi saya harus mempertimbangkan keputusan terkait siapa yang akan mengambilnya," lanjutnya.

"Tidak hanya Gabriel hari ini, karena Sergio pernah gagal dua kali, Raheem gagal satu setengah kali ketika melawan Wolves [dua penalti, dua kali diselamatkan, tapi Sterling mencetak gol di penalti kedua dari bola rebound]. Kami tidak aman. Di level ini, sangat penting. Itu membuat perbedaan di sebagian besar waktu," urai Pep.

"Saya harus mengambil keputusan bersama para pemain terkait siapa yang akan menendang penalti. Ederson yang terbaik, percaya pada saya. Eddie adalah penendang penalti terbaik yang kami miliki di situasi tersebut. Dia tidak punya beban, kalem, jadi dia bisa melakukan itu," tandas sang juru taktik.