Pelatih Timnas Futsal Indonesia Akui Dapat Grup Sulit di Piala Asia Futsal 2022 | OneFootball

Pelatih Timnas Futsal Indonesia Akui Dapat Grup Sulit di Piala Asia Futsal 2022 | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Skor.id

Skor.id

·28 Mei 2022

Pelatih Timnas Futsal Indonesia Akui Dapat Grup Sulit di Piala Asia Futsal 2022

Gambar artikel:Pelatih Timnas Futsal Indonesia Akui Dapat Grup Sulit di Piala Asia Futsal 2022
  • Pelatih timnas futsal Indonesia, Mohammad Hashemzadeh, mengakui dapat grup sulit di Piala Asia Futsal 2022.
  • Namun Mohammad Hashemzadeh yakin timnas futsal Indonesia bisa unjuk gigi dan Piala Asia Futsal 2022 tak bisa diprediksi.
  • Mohammad Hashemzadeh mulai mempelajari permainan lawan dan timnas Indonesia akan bersiap dengan uji coba.

SKOR.id - Pelatih timnas futsal Indonesia, Mohammad Hashemzadeh, mengomentari hasil drawing Piala Asia Futsal 2022.

AFC telah menggelar pengundian grup Piala Asia Futsal 2022 di Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (26/5/2022) siang.


Video OneFootball


Dari hasil drawing tersebut, timnas futsal Indonesia berada pada Grup C yang tidak bisa dianggap ringan.

Sebab, pasukan Garuda mesti menghadapi juara bertahan timnas futsal Iran dan ada Cina Taipei serta Lebanon.

Grup yang berat memang wajar didapat oleh timnas futsal Indonesia, sebab pada drawing masuk pada pot 4.

Mohammad Hashemzadeh pun mengakui bahwa pasukan Merah Putih mendapatkan grup yang sulit di Piala Asia Futsal 2022.

"Saya pikir kami berada di grup yang sulit, karena masuk pot 4 dalam undian. Iran adalah juara bertahan Piala Asia Futsal," ucapnya.

Gambar artikel:Pelatih Timnas Futsal Indonesia Akui Dapat Grup Sulit di Piala Asia Futsal 2022

Mohammad Hashemzadeh memamerkan trofi Piala Asia Futsal yang berhasil dimenangkannya saat melatih timnas futsal Iran pada edisi 2018. Instagram Mohammad Hashemzadeh/@hashemzadeh_m5

"Lebanon selalu ada di peringkat kedelapan Asia, kemudian juga ada Cina Taipei. Namun kami adalah Indonesia dan menjadi lawan yang sulit buat tim lain."

Merespons grup yang didapat, juru taktik asal Iran itu menyebut tim pelatih akan langsung bekerja, salah satunya "mengintip" kekuatan lawan.

"Mulai sekarang kami menganalisis lawan dan mempersiapkan tim. Termasuk merencanakan uji coba internasional," ucap Hashemzadeh.

"Soal peluang di Grup C, saya katakan futsal itu tidak bisa diprediksi. Kami akan mencoba yang terbaik," ia menjelaskan.

Lebih lanjut soal laga pertama melawan tim negaranya, sang juru taktik coba memetik hal yang positif.

"Itu nanti akan menjadi pertandingan yang bagus buat kami. Pastinya kami harus bermain dengan skuad terbaik, untuk terus berkembang," kata Hashemzadeh.

Adapun Piala Asia Futsal 2022 akan digelar di Kuwait pada 27 September hingga 8 Oktober mendatang.

Gambar artikel:Pelatih Timnas Futsal Indonesia Akui Dapat Grup Sulit di Piala Asia Futsal 2022

Menuju Juara

Baca Juga Berita Futsal Lainnya:

Lihat jejak penerbit