Pelatih PSIS Semarang Bicara Kondisi Carlos Fortes Jelang Hadapi Barito Putera | OneFootball

Pelatih PSIS Semarang Bicara Kondisi Carlos Fortes Jelang Hadapi Barito Putera | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bolasport.com

Bolasport.com

·6 Agustus 2022

Pelatih PSIS Semarang Bicara Kondisi Carlos Fortes Jelang Hadapi Barito Putera

Gambar artikel:Pelatih PSIS Semarang Bicara Kondisi Carlos Fortes Jelang Hadapi Barito Putera
Gambar artikel:Pelatih PSIS Semarang Bicara Kondisi Carlos Fortes Jelang Hadapi Barito Putera

BOLASPORT.COM - Penyerang PSIS Semarang, Carlos Fortes diragukan tampil pada laga pekan ketiga Liga 1 2022/2023 melawan Barito Putera di Stadion Jatidiri, Semarang, Sabtu (6/8/2022).

Seperti diketahui, Fortes harus absen cukup panjang setelah mendapatkan cedera pada Piala Presiden 2022 lalu.


Video OneFootball


Pemain asal Portugal tersebut bahkan melewatkan dua laga di Liga 1 2022/2023 bersama PSIS Semarang.

Menghadapi Barito Putera, pelatih Sergio Alexandre, masih memantau kondisi penyerang 27 tahun ini.

Dia menjelaskan jika Fortes sudah mulai bergabung dengan latihan dengan tim.

Namun, tim pelatih masih belum menentukan apakan Fortes bisa tampil saat melawan Barito Putera.

"Calos Fortes sudah ikut berlatih dengan tim. Tapi keputusan dia akan dimainkan atau tidak masih akan menunggu perkembangan besok."

"Apakah dia bermain dari awal atau dengan menit bermain yang sedikit."

"Kita akan putuskan besok (hari ini)," kata Sergio Alexandre dilansir BolaSport.com dari laman resmi liga.

Sergio menambahkan jika kehilangan Fortes cukup berpengaruh bagi tim.

Pasalnya, dia sudah memiliki gambaran strategi saat semua pemain bisa bermain.

Absennya Fortes membuat dia harus kembali meracik strategi baru.

"Sejak dari Piala Presiden lalu, sebenarnya kita sudah memiliki role model. Namun di kompetisi saat ini kita kehilangan Fortes."

"Ini yang membuat kita harus merubah dengan memaksimalkan sisi sayap lewat Wawan Febrianto dan Taisei Marukawa," tambahnya.

Terkait lawan, Sergio Alexandre, menegaskan jika sudah mempersiapkan tim dengan maksimal.

Salah satunya adalah mengantisipasi mental bertarung tim lawan yang bisa bangkit setelah mengalami kekalahan telak di laga perdana.

"Kita sudah mempersiapkan diri termasuk sudah analisis kekuatan Barito Putera."

"Namun kemudian mereka mampu bangkit di laga pekan kedua dengan menang atas Borneo FC," pungkasnya.

Lihat jejak penerbit