Bola.com
·24 Maret 2025
Pelatih Bahrain Heran Timnas Indonesia Nambah Pemain Terus Tiap Laga: Punya 300 Juta Penduduk, tapi yang Datang dari Belanda

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·24 Maret 2025
Bola.com, Jakarta - Pelatih Timnas Bahrain, Dragan Talajic, menyadari bahwa Timnas Indonesia selalu memiliki amunisi baru yang didatangkan dari Eropa setiap kali bertanding di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Namun, Talajic tidak mempermasalahkannya dan menegaskan keinginannya untuk menang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta.
Timnas Indonesia menjamu Bahrain dalam laga matchday 8 Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di SUGBK, Jakarta, Selasa (25/3/2025) malam WIB. Tim tamu sudah berada di Jakarta sejak akhir pekan lalu.
Jelang pertandingan tersebut, Dragan Talajic mengakui dalam keterangan pers bahwa dirinya menyadari bahwa selalu ada pemain naturalisasi baru yang dipanggil ke Timnas Indonesia setiap kali pertandingan berlangsung.
Sebagai contoh, pada kali ini ada nama Ole Romeny, Emil Audero, Dean James, Joey Pelupessy yang dipanggil untuk laga kontra Australia dan Bahrain.
"Saya sudah sering memantau dan menonton pertandingan Timnas Indonesia. Setiap saya menontonnya, saya melihat ada 2 atau tiga pemain baru, tapi bukan dari Indonesia, melainkan dari Belanda dan Inggris, tapi tidak ada yang dari Indonesia," ujar Talijic.