Stats Perform
·3 Januari 2020
In partnership with
Yahoo sportsStats Perform
·3 Januari 2020
Harry Maguire dan Victor Lindelof “tidak cukup bagus” untuk Manchester United, kata Paul Parker, dengan ia menilai Setan Merah telah menyia-nyiakan banyak uang dan berbuat kesalahan karena membiarkan Chris Smalling hengkang ke AS Roma secara pinjaman.
Smalling dianggap surplus oleh manajer Ole Gunnar Solskjaer seketika ia berhasil mendapatkan Maguire dari Leicester City, dan lantas meminjamkan bek sentral tersebut ke Roma.
Bersama klub Italia tersebut, Smalling justru bersinar dan menjadi andalan di lini belakang, menggalang duet apik dengan Gianluca Mancini sebagaimana Roma hanya kebobolan 17 kali dalam 17 pertandingan perdana. Sementara itu, duet Maguire dan Lindelof belum cukup menyatu selagi timnya kebobolan 25 kali dari 21 pertandingan perdana di Liga Primer Inggris musim ini.
Kepada BonusCodeBets, Parker mengatakan: “Harry Maguire dan Victor Lindelof tidak cukup bagus. Saya tidak tahu bagaimana mereka [United] bisa memperbaiki performa keduanya.
“Mereka masih memiliki pemain yang takkan membuat United maju, padahal di masa lalu mereka memiliki figur seperti Jaap Stam, Rio Ferdinand dan Nemanja Matic, yang semuanya vital ketika United berjaya.
“Banyak orang berbicara soal betapa banyaknya uang yang harus dikeluarkan United untuk mendatangkan bek baru, namun yang tidak mereka pikirkan adalah soal apakah para pemain tersebut benar-benar ingin pindah ke Old Trafford.”
Parker menambahkan soal Maguire, yang beberapa kali ditunjuk sebagai kapten: “Dia memang tampil oke. Tapi dia tidak luar biasa buat saya dan banyaknya uang yang dikeluarkan United untuknya, dia tidak layak untuk dihargai sebesar itu.
“Anda lihat seseorang seperti Virgil van Dijk, yang jelas-jelas pantas dihargai mahal, dan Anda boleh mengatakan bahwa dia telah melebihi ekspektasi.
“Saya rasa mereka tidak perlu menghabiskan uang sebesar itu untuk Maguire. Mereka ditekan untuk mendapatkan dia dari manajer sebelumnya, padahal mereka tidak perlu menghabiskan uang sebanyak itu.
“United juga ditekan untuk menyingkirkan Chris Smalling, yang kini justru dianggap kesalahan [karena melepasnya] mengingat betapa bagusnya dia di Roma.”