Palestina Menang Telak atas Hong Kong dan Melaju ke 16 Besar Piala Asia 2023, Timnas Indonesia Tentukan Nasibnya Sendiri | OneFootball

Palestina Menang Telak atas Hong Kong dan Melaju ke 16 Besar Piala Asia 2023, Timnas Indonesia Tentukan Nasibnya Sendiri | OneFootball

Icon: Bola.com

Bola.com

·23 Januari 2024

Palestina Menang Telak atas Hong Kong dan Melaju ke 16 Besar Piala Asia 2023, Timnas Indonesia Tentukan Nasibnya Sendiri

Gambar artikel:Palestina Menang Telak atas Hong Kong dan Melaju ke 16 Besar Piala Asia 2023, Timnas Indonesia Tentukan Nasibnya Sendiri

Bola.com, Doha - Timnas Palestina memastikan diri melangkah ke 16 besar Piala Asia 2023 sebagai salah satu peringkat ketiga terbaik setelah menang telak 3-0 atas Hong Kong dalam laga terakhir Grup C yang digelar di Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha, Selasa (23/1/2024).

Palestina membuka keunggulan atas Hong Kong dalam laga terakhir Grup C Piala Asia 2023 ini saat laga baru berjalan 11 menit lewat tandukan kepala penyerang bermomor punggung 11, Oday Dabbagh.


Video OneFootball


Berawal dari upaya serangan dari sisi kanan, Palestina memainkan perpindahan bola yang cepat dan bek kanan sekaligus kaptennya, Mus'ab Al-Battat, melakukan overlap.

Mus'ab Al Battat kemuudian melepaskan umpan silang yang tepat mengarah ke kepala Oday Dabbagh yang sukses memenangi duel udara dan membuat bola masuk ke dalam gawang Hong Kong.

Pada menit ke-28, penderitaan Hong Kong bertambah. Bek andalan mereka, Vas Nunez, harus ditarik keluar karena mengalami cedera yang tampaknya cukup parah. Pelatih Jorn Andersen pun memasukkan Li Ngai Hoi sebagai pengganti.

Namun, upaya dari kedua tim di sisa waktu babak pertama tidak membuahkan hasil. Alhasil 45 menit pertama pertandingan ketiga Grup C Piala Asia 2023 ini berakhir dengan kedudukan 1-0 untuk keunggulan Palestina.

Lihat jejak penerbit