Bola.com
·9 Maret 2025
Ngeri! Jelang Hadapi Timnas Indonesia, Kiper Australia Catatkan 6 Saves, Clean Sheet, dan Bawa RC Lens Menang di Kandang Marseille

In partnership with
Yahoo sportsBola.com
·9 Maret 2025
Bola.com, Jakarta - Kiper Timnas Australia, Mathew Ryan tampil hebat di pekan ke-25 Ligue 1 2024/2025. Ryan menjadi alasan utama RC Lens menang 1-0 di kandang Marseille, Minggu (9/3/2025) dini hari WIB.
Mathew Ryan memang tampil menggila pada pertandingan itu. Eks penjaga gawang Brighton and Hove Albion itu mampu mencatatkan enam kali penyelamatan krusial.
Mathew Ryan menampilkan penampilan hebat di sepanjang laga. Ia mampu memberikan ketenangan di lini belakang RC Lens yang terus digempur oleh para pemain Marseille.
Neil El Aynaoui pada akhirnya bisa mencetak gol kemenangan RC Lens. Gol itu dicetak di waktu yang sangat krusial yakni di menit keempat injury time babak kedua.
Langsung
Langsung
Langsung
Langsung
Langsung
Langsung