Nasib Pemain Asing Arema FC: Mayoritas Ditendang, Gustavo Almeida Dipermanenkan Persija Jakarta | OneFootball

Nasib Pemain Asing Arema FC: Mayoritas Ditendang, Gustavo Almeida Dipermanenkan Persija Jakarta | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·15 Mei 2024

Nasib Pemain Asing Arema FC: Mayoritas Ditendang, Gustavo Almeida Dipermanenkan Persija Jakarta

Gambar artikel:Nasib Pemain Asing Arema FC: Mayoritas Ditendang, Gustavo Almeida Dipermanenkan Persija Jakarta

Bola.net - Arema FC bakal melepas mayoritas pemain asing mereka di BRI Liga 1 2023/2024. Satu pemain asing dipastikan dilepas adalah Gustavo Almeida yang akan dipermanenkan Persija Jakarta.

Performa Arema FC jauh dari optimal pada musim 2023/2024. Singo Edan selalu berada di papan bawah klasemen, bahkan sangat lama berkubang di zona degradasi. Hal ini mau tidak mau membuat kinerja pemain asing disorot.


Video OneFootball


Mereka didatangkan untuk mendongkrak performa tim. Tapi tidak semuanya tampil sesuai ekspektasi. General Manager Arema, Yusrinal Fitriandi mengatakan jika pihaknya sudah melakukan evaluasi terkait pemain asing.

“Tidak semua pemain asing kami pertahankan. Bahkan mayoritas tidak diperpanjang,” kata pria yang akrab disapa Inal tersebut. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.

Lihat jejak penerbit