Stats Perform
·1 November 2019
In partnership with
Yahoo sportsStats Perform
·1 November 2019
Pelatih AC Milan, Stefano Pioli, menantang anak asuhnya, Suso (25 tahun), untuk lebih kontributif secara kolektif.
Terkini, Suso menyumbangkan sebiji gol Milan saat mengalahkan SPAL 1-0 pada Giornata kesepuluh Serie A Italia di San Siro, Jumat (1/11) dini hari WIB.
Suso masuk menggantikan Samu Castillejo pada menit ke-57. Enam menit berselang, ia sukses memecah kebuntuan Milan melalui tendangan bebas.
"Dia [Suso] adalah pemain dengan kualitas hebat. Saya pikir dia bisa berbuat lebih banyak untuk Milan," ucap Pioli selepas pertandingan.
"Saya senang memiliki pemain dengan karakteristik seperti dia. Tetapi, kami harus mulai berpikir untuk bermain sebagai tim, bukan sebagai individu," tambahnya.
Hasil ini merupakan kemenangan pertama Milan di bawah arahan Pioli. Dalam dua laga pertama sejak ia ditunjuk, Rossoneri ditahan Lecce 2-2 dan dikalahkan AS Roma 1-2.
Ya, paling tidak Milan mampu memperbaiki posisi dengan menempati urutan kesepuluh klasemen sementara dengan koleksi 13 poin.
Langsung