Merangsek ke Peringkat 7 Klasemen BRI Liga 1, Malut United FC Langkahi Juara dan Runner Piala Presiden 2024 | OneFootball

Merangsek ke Peringkat 7 Klasemen BRI Liga 1, Malut United FC Langkahi Juara dan Runner Piala Presiden 2024 | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·4 Maret 2025

Merangsek ke Peringkat 7 Klasemen BRI Liga 1, Malut United FC Langkahi Juara dan Runner Piala Presiden 2024

Gambar artikel:Merangsek ke Peringkat 7 Klasemen BRI Liga 1, Malut United FC Langkahi Juara dan Runner Piala Presiden 2024

Bola.com, Jakarta Malut United melakukan lompatan besar. Kemenangan dengan skor 2-0 atas Arema FC menempatkan Laskar Kie Raha di peringkat ketujuh klasemen sementara BRI Liga 1 2024/2025.

Dua gol tuan rumah dicetak Diego 'Chino' Martinez pada menit ke-51, dan 65. Gol balasan Singo Edan dilesakkan M. Rafli menit ke-90+2. Brace ini menambah koleksi striker asal Paraguay ini menjadi delapan butir.


Video OneFootball


Yang menarik, lesatan posisi ini catatan apik pasukan Imran Nahumarury yang berhasil melewati dua tim juara dan runner-up Piala Presiden 2024, yakni Arema FC dan Borneo FC yang menempati urutan kedelapan dan kesembilan.

Untuk sementara pula, Malut United menjadi tim promosi tersukses dibanding PSBS dan Semen Padang yang masih tercecer di peringkat ke-12 dan 16.

Lihat jejak penerbit