Mentalitas Belanda: Tertinggal 0-1 dari Lawan yang Kuat Bertahan, tapi Akhirnya Menang | OneFootball

Mentalitas Belanda: Tertinggal 0-1 dari Lawan yang Kuat Bertahan, tapi Akhirnya Menang | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·7 Juli 2024

Mentalitas Belanda: Tertinggal 0-1 dari Lawan yang Kuat Bertahan, tapi Akhirnya Menang

Gambar artikel:Mentalitas Belanda: Tertinggal 0-1 dari Lawan yang Kuat Bertahan, tapi Akhirnya Menang

Bola.net - Timnas Belanda berhasil menundukkan Timnas Turki di babak perempat final Euro 2024, Minggu (7/7/2024). Pertandingan 8 besar Belanda vs Turki di Olympiastadion ini berkesudahan 2-1.

Turki unggul lebih dulu lewat gol Samet Akaydin di menit 35. Belanda kemudian berbalik menang berkat gol Stefan de Vrij menit 70 dan gol bunuh diri Mert Muldur menit 76.


Video OneFootball


Dalam laga ini, Belanda telah menunjukkan mentalitas mereka. Sebab, menurut bek Belanda, Nathan Ake, bisa menang atas tim yang kuat dalam bertahan meski awalnya tertinggal 0-1 bukanlah sebuah perkara mudah.

Comeback Belanda

Gambar artikel:Mentalitas Belanda: Tertinggal 0-1 dari Lawan yang Kuat Bertahan, tapi Akhirnya Menang

Euro 2024: Stefan de Vrij vs Hakan Calhanoglu (depan) dalam laga Belanda vs Turki di perempat final (c) AP Photo/Matthias Schrader

"Kami harus menunjukkan mentalitas kami. Tertinggal 0-1 melawan tim yang sangat, sangat kuat dalam bertahan, yang berjuang sangat keras dengan dukungan semua suporternya... Itu adalah sisi bagus yang perlu ditunjukkan," tutur Ake, seperti dilansir situs resmi UEFA.

Di laga tadi, Belanda sebenarnya mengawali dengan baik. Namun, Belanda kemudian kendor, dan itu membuat Turki mendapatkan momentumnya.

Turki pun mencetak gol pembuka dan memimpin 1-0 hingga jeda. Belanda bermain lebih baik di babak kedua, dan akhirnya bisa mendapatkan dua gol untuk membalikkan keadaan.

Lihat jejak penerbit