Mengulas Kiprah Thom Haye, Gelandang Berkualitas Timnas Indonesia yang Dilepas SC Heerenveen dan Diisukan Gabung Como 1907 | OneFootball

Mengulas Kiprah Thom Haye, Gelandang Berkualitas Timnas Indonesia yang Dilepas SC Heerenveen dan Diisukan Gabung Como 1907 | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·15 Mei 2024

Mengulas Kiprah Thom Haye, Gelandang Berkualitas Timnas Indonesia yang Dilepas SC Heerenveen dan Diisukan Gabung Como 1907

Gambar artikel:Mengulas Kiprah Thom Haye, Gelandang Berkualitas Timnas Indonesia yang Dilepas SC Heerenveen dan Diisukan Gabung Como 1907

Bola.com, Jakarta - Perjalanan karier gelandang andalan Timnas Indonesia, Thom Haye, bersama SC Heerenveen dipastikan berakhir pada musim panas tahun ini. Berbekal kiprah yang mentereng, Thom diyakini tak akan kesulitan mencari pelabuhan baru.

Kebersamaan antara Thom Haye dengan SC Heerenveen yang telah berlangsung sejak Januari 2022 telah dirayakan dengan agenda perpisahan pada pekan ke-33. Ketika itu, Heerenveen bersua Vitesse di Stadion Abe Lenstra, Heerenveen, Minggu (12/4/2024).


Video OneFootball


Advertisement

Ini menjadi laga pamungkas bagi gelandang kelahiran Amsterdam, Belanda, itu setelah mengabdi selama lebih dari dua tahun. Sejak momen perpisahan tersebut, ia kini berstatus tanpa klub alias menganggur, karena kontraknya rampung pada 30 Juni 2024.

Kiprahnya yang cukup mentereng bersama SC Heerenveen diprediksi bisa memudahkan Thom Haye untuk mencari pelabuhan baru musim depan. Berikut Bola.com menyajikan ulasannya.

Lihat jejak penerbit