Mengenang Perjalanan Timnas Indonesia pada Piala Asia 2004: Tonggak Emas Skuad Garuda | OneFootball

Mengenang Perjalanan Timnas Indonesia pada Piala Asia 2004: Tonggak Emas Skuad Garuda | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·23 Desember 2023

Mengenang Perjalanan Timnas Indonesia pada Piala Asia 2004: Tonggak Emas Skuad Garuda

Gambar artikel:Mengenang Perjalanan Timnas Indonesia pada Piala Asia 2004: Tonggak Emas Skuad Garuda

Bola.net - Indonesia hancur lebur pada keikutsertaan kedua mereka di Piala Asia. Pada edisi 2000, Skuad Garuda harus pulang tanpa mencetak satu pun gol.

Namun, hal ini berbalik 180 derajat pada keikutsertaan ketiga mereka dalam turnamen ini. Pada Piala Asia 2004, Indonesia sukses menancapkan tonggak emas mereka.


Video OneFootball


Dalam ajang ini, Indonesia lolos dengan status runner-up Grup C Kualifikasi Piala Asia 2004, di bawah Arab Saudi. Selain Indonesia dan Arab Saudi, grup ini juga dihuni Yaman dan Bhutan.

Pada fase kualifikasi ini, Indonesia mengoleksi sepuluh angka, hasil tiga kali menang, dua seri, dan sekali kalah. Mereka mencetak sembilan gol dan kebobolan 13 gol.

Dalam babak final yang dihelat di Tiongkok, Indonesia berada di Grup A. Mereka tergabung bersama tuan rumah, Bahrain, dan Qatar.Indonesia sukses menancapkan tonggak emas. Pada edisi inilah, Skuad Garuda mencatatkan kemenangan perdana mereka di Piala Asia.

Hasil ini pun membuat Indonesia pertama kalinya tak mengakhiri kompetisi di fase grup dengan status juru kunci klasemen.

Lihat jejak penerbit