Melaju di DFB Pokal, Dortmund Perpanjang Rentetan Kemenangan | OneFootball

Melaju di DFB Pokal, Dortmund Perpanjang Rentetan Kemenangan | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: sportstars.id

sportstars.id

·9 Februari 2023

Melaju di DFB Pokal, Dortmund Perpanjang Rentetan Kemenangan

Gambar artikel:Melaju di DFB Pokal, Dortmund Perpanjang Rentetan Kemenangan

BOCHUM - Kapten Borussia Dortmund, Marco Reus, mencetak gol kemenangan pada menit ke-70 saat mereka berjuang mengatasi perlawanan gagah berani VfL Bochum. Die Schwarzgelben menang 2-1 dalam laga yang berlangsung di Ruhrstadion, Bochum, Jerman, Rabu (8/2/2023). Kemenangan tersebut membawa Dortmund membukukan tempat di delapan besar Piala Jerman atau DFB Pokal.

Emre Can membuat tim tamu unggul terlebih dulu lewat aksinya di penghujung babak pertama, namun tuan rumah menyamakan kedudukan lewat penalti Kevin Stoger. Reus, yang masuk sebagai pemain pengganti pada menit ke-67, mencetak gol kemenangan tiga menit kemudian memaksimalkan umpan Jude Bellingham.


Video OneFootball


Dortmund, yang akan menghadapi Chelsea di babak 16 besar Liga Champions pekan depan, kini telah memenangkan seluruh lima pertandingan yang mereka mainkan tahun ini, termasuk empat pertandingan liga mereka.

Lihat jejak penerbit