Media Vietnam Komentari Laga Timnas Indonesia vs Tanzania: Cari Lawan Kok yang Tak Dikenal | OneFootball

Media Vietnam Komentari Laga Timnas Indonesia vs Tanzania: Cari Lawan Kok yang Tak Dikenal | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·20 Mei 2024

Media Vietnam Komentari Laga Timnas Indonesia vs Tanzania: Cari Lawan Kok yang Tak Dikenal

Gambar artikel:Media Vietnam Komentari Laga Timnas Indonesia vs Tanzania: Cari Lawan Kok yang Tak Dikenal

Bola.net - Media Vietnam ikut mengomentari keputusan PSSI memilih Timnas Tanzania sebagai lawan uji coba jelang tampil di dua laga terakhir Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia akan menghadapi Timnas Irak dan Timnas Filipina pada laga terakhir Grup F kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Duel melawan Irak akan digelar pada 6 Juni, sedangkan melawan Filipina pada 11 Juni 2024.


Video OneFootball


Sebelum melakoni duel tersebut, Tim Garuda dijadwalkan menjalani pertandingan uji coba melawan Tanzania. Laga itu berlangsung di Stadion Madya, Jakarta Pusat, pada 2 Juni 2024.

Berdasarkan ranking FIFA per 4 April 2024, kedua tim memiliki posisi yang berbeda cukup jauh. Timnas Indonesia menempati posisi ke-134, sementara Tanzania menduduki peringkat ke-119.

1 dari 4 halaman

Lawan Tim Enggak Terkenal

Gambar artikel:Media Vietnam Komentari Laga Timnas Indonesia vs Tanzania: Cari Lawan Kok yang Tak Dikenal

Ragnar Oratmangoen pada sesi latihan Timnas Indonesia (c) PSSI

Media Vietnam, The Thao 247, menyoroti calon lawan tanding Timnas Indonesia tersebut. Menurut media tersebut, Tanzania merupakan tim yang terlalu terkenal di kalangan suporter.

"Timnas Indonesia tengah mematangkan jadwal laga persahabatan kontra Tanzania pada 2 Juni di Stadion Madya, Jakarta. Informasi resminya telah dikonfirmasi PSSI," tulis The Thao.

"Awalnya Federasi Sepak Bola Malaysia melakukan kontak dengan Indonesia untuk menyelenggarakan pertandingan persahabatan, menjelang kualifikasi Piala Dunia pada Juni. Namun, pada akhirnya Tim Garuda berakhir dengan lawan yang relatif tidak dikenal para suporter."

Lihat jejak penerbit