Masuk Bursa Calon Pengganti Erik ten Hag di MU, Begini Tanggapan Bos Brentford | OneFootball

Masuk Bursa Calon Pengganti Erik ten Hag di MU, Begini Tanggapan Bos Brentford | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·15 Mei 2024

Masuk Bursa Calon Pengganti Erik ten Hag di MU, Begini Tanggapan Bos Brentford

Gambar artikel:Masuk Bursa Calon Pengganti Erik ten Hag di MU, Begini Tanggapan Bos Brentford

Bola.net - Bos Brentford, Thomas Frank, menepis spekulasi yang mengaitkan dirinya dengan kepindahan ke Manchester United, meskipun ia mengakui bahwa ia tersanjung dengan laporan tersebut.

Setelah hanya meraih satu kemenangan dalam delapan pertandingan Premier League, sang pelatih, Erik ten Hag, berada di bawah tekanan yang semakin besar di Old Trafford dan bisa saja dipecat di akhir musim.


Video OneFootball


Kekalahan beruntun telah membuat mereka berada di peringkat delapan klasemen dan mereka berpotensi tidak dapat mengikuti kualifikasi Eropa untuk musim depan.

Pemilik baru Man United, Ineos, diperkirakan sedang mempertimbangkan pilihan mereka, dengan pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate, dan pelatih Bayern Munchen, Thomas Tuchel, menjadi salah satu kandidat yang akan menggantikan Ten Hag, jika Man United jadi melepasnya.

Komentar Thomas Frank

Sebuah nama baru juga muncul, bahwa Frank juga menjadi incaran Man United karena hal ini didasari kepala Ineos, Sir Dave Brailsford, merupakan pengagum lama sang pelatih.

Namun, pelatih asal Denmark itu menegaskan bahwa ia bahagia dan betah di Brentford dan tidak berencana untuk meninggalkan klub asal London barat itu dalam waktu dekat, bahkan jika Man United datang memanggilnya.

"Saya sangat bahagia di tempat saya berada," kata Frank.

"Ini [Brentford] hampir menjadi klub yang sempurna untuk saya. Saya bisa melihat diri saya berada di sini selama bertahun-tahun. Saya dekat dengan pemilik, direktur olahraga, dan semua orang di klub. Brentford adalah klub yang membuat saya merasa seperti di rumah sendiri.

Lihat jejak penerbit