Mantan Pemain Vietnam Sanjung Shin Tae-yong, Memprediksi Timnas Indonesia Bakal Lolos ke Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 | OneFootball

Mantan Pemain Vietnam Sanjung Shin Tae-yong, Memprediksi Timnas Indonesia Bakal Lolos ke Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·9 Juni 2024

Mantan Pemain Vietnam Sanjung Shin Tae-yong, Memprediksi Timnas Indonesia Bakal Lolos ke Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Gambar artikel:Mantan Pemain Vietnam Sanjung Shin Tae-yong, Memprediksi Timnas Indonesia Bakal Lolos ke Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Bola.com, Jakarta - Mantan pemain Vietnam, Nguyen Manh Dung, memuji Shin Tae-yong. Ia bahkan mengklaim kalau Timnas Indonesia bakal memenangi duel melawan Filipina pada matchday 6 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Kemenangan Vietnam atas Filipina dengan skor 3-2 membuat peluang tim berjulukan The Golden Star untuk lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia terbuka. Hanya saja, kesempatannya sangat tipis.


Video OneFootball


Sebab, Timnas Indonesia akan menghadapi Filipina di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Selasa (11/6/2024). Sementara itu, Vietnam akan meladeni perlawanan alot Irak, sang juara grup dan di atas kertas masih lebih baik.

Nguyen Manh Dung menilai banyak fans Vietnam yang terlalu meremehkan Filipina. Namun ia juga setuju bahwa tim nasional saat ini tidak lagi memiliki kekuatan yang sama seperti saat mereka bermain di puncaknya di bawah asuhan guru Park Hang-seo.

"Bukannya Filipina tidak kuat, mereka lebih dulu membobol gawang kita kan? Fans kita agak subyektif, agak meremehkan Filipina, mengira mereka sama seperti dulu. Apakah kekuatan mereka di lapangan buruk? Mereka juga bermain fair. Bagi kami adil, hanya saja saat bermain tandang, kami bermain bertahan dan melakukan serangan balik," kata Manh Dung dikutip dari Soha.vn.

Lihat jejak penerbit