Manchester United 2-2 Liverpool: Hasil Pertandingan dan Rating Pemain - Liga Inggris 2023/24 | OneFootball

Manchester United 2-2 Liverpool: Hasil Pertandingan dan Rating Pemain - Liga Inggris 2023/24 | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: 90min

90min

·7 April 2024

Manchester United 2-2 Liverpool: Hasil Pertandingan dan Rating Pemain - Liga Inggris 2023/24

Gambar artikel:Manchester United 2-2 Liverpool: Hasil Pertandingan dan Rating Pemain - Liga Inggris 2023/24

Manchester United lagi dan lagi, gagal mempertahankan keunggulanya di laga lanjutan Liga Inggris 2023/24 melawan Liverpool. MU, nyaris lakukan aksi comeback saat membalikkan keadaan dari 0-1 (gol pembuka dari Luis Diaz) menjadi 2-1 lewat Bruno Fernandes dan Kobbie Mainoo. Namun, Mohamed Salah membuyarkan kemenangan tuan rumah saat mencetak gol dari kotak penalti yang menyelesaikan laga dengan skor 2-2.

Hasil imbang ini, tentu saja terdengar mengecewakan bagi kedua tim. Untuk MU, mereka kian sulit untuk mengejar Tottenham Hotpsur yang sudah berbeda delapan poin. Di kubu Liverpool, asuhan Jurgen Klopp harus rela memberikan puncak klasemen ke Arsenal dengan catatakn gol agresivitas saat sama-sama mengumpulkan 71 poin dari 31 laga.


Video OneFootball


Kini, persaingan gelar juara Liga Inggris antara Arsenal, Liverpool dan Manchester City juga menjadi sengit. Sebab, ketiga tim itu hanya berjarak satu poin dan kompetisi domestik tinggal menyisahkan tujuh pertandingan lagi.

Andre Onana 7/10: Tampil positif yang beberapa kali lakukan penyelamatan penting.

Diogo Dalot 7/10: Bermain disiplin dengan bantu pertahanan maupun penyerangan.

Willy Kambwala 7/10: Alami peningkatan peforma di babak kedua, setelah cukup bisa meredam gerakan lini depan Liverpool.

Harry Maguire 7/10: Jalani duet bersama Kambwala dengan baik.

Aaron Wan-Bissaka 6/10: Menjadi penyebab terjadinya penalti Liverpool saat melanggar Harvey Elliott.

Casemiro 7/10: Pegang peran penting untuk membuat frustrasi lawannya.

Kobbie Mainoo 8/10: Bekerjasama dengan Casemiro untuk menyeimbangkan permainan dan mencetak gol.

Alejandro Garnacho 6/10: Gagal menonjolkan performanya.

Bruno Fernandes 7,5/10: Memanfaatkan kesalahan Jarell Quansah untuk mencetak gol.

Marcus Rashford 6/10: Etos kerjanya tak terlihat di laga ini.

Rasmus Hojlund 6/10: Juga kesulitan dalam tunjukkan ketajamannya.

Pemain Pengganti

Antony 6/10: Tidak beri dampak berarti.

Sofyan Amrabat 6/10: Juga kesulitan untuk tunjukkan kontribusinya.

Mason Mount

Rating Pemain Liverpool

Caoimhin Kelleher 5/10: Tampil mengecewakan saat kebobolan dua gol.

Andy Robertson 6/10: Kewalahan dalam menjaga pertahanan, serta sering telat mundur ke belakang.

Virgil van Dijk 6/10: Kesulitan meredam sektor penyerangan Manchester United.

Jarell Quansah 4/10: Membuat kesalahan fatal yang berujung dengan gol.

Conor Bradley 6/10: Tak begitu bisa membantu ritme permainan menyerang, serta di belakang tak dapat jalani tugas dengan baik.

Dominik Szoboszlai 7/10: Entah mengapa Klopp memutuskan untuk menariknya keluar, karena dia sejatinya terlihat menjadi pemain yang bisa menjaga ritme permainan.

Wataru Endo 6/10: Tampil mengecewakan usai kesulitan menjaga penguasaan bola.

Alexis Mac Allister 7/10: Semangat juang nampak terlihat positif, karena tak kenal lelah untuk tingkatkan tempo bermain menyerang.

Luis Diaz 7/10: Cetak gol pembuka di laga ini.

Darwin Nunez 6,5/10: Sering membuang-buang peluang, tetapi bisa lakukan assist.

Mohamed Salah 6,7/10: Membayar performa mengecewakannya lewat gol dari titik putih.

Pemain Pengganti

Curtis Jones 6/10: Tak menjalin koneksi baik di lini tengah.

Cody Gakpo 6/10: Juga kurang memberikan perubahan.

Lihat jejak penerbit