Man City vs Liverpool, Aguero Ungkap Satu Penyesalannya Soal Anfield | OneFootball

Man City vs Liverpool, Aguero Ungkap Satu Penyesalannya Soal Anfield | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·24 November 2023

Man City vs Liverpool, Aguero Ungkap Satu Penyesalannya Soal Anfield

Gambar artikel:Man City vs Liverpool, Aguero Ungkap Satu Penyesalannya Soal Anfield

Bola.net - Legenda Manchester City, Sergio Aguero, mengakui ia sebenarnya pendukung Liverpool dan mengatakan dirinya menyesal tak pernah bisa merasakan mencetak gol di Anfield.

Aguero adalah top skor sepanjang masa Man City. Ia didatangkan The Citizen ke Etihad pada tahun 2011 silam dari Atletico Madrid.


Video OneFootball


Ia kemudian cabut dari Man City pada tahun 2021 lalu. Selama bermain di Inggris ia telah mempersembahkan 15 trofi juara.

Lima di antaranya adalah trofi Premier League. Salah satunya ia raih dengan golnya yang ikonik ke gawang QPR.

1 dari 4 halaman

Aguero Ngefans Liverpool

Suasana Meet and Greet with Michael Owen di SCTV Tower, Senayan, Jakarta, Minggu (21/08/2022) (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Dulu pernah ada rumor bahwa Liverpool tertarik pada Sergio Aguero saat ia masih di Atletico Madrid. Sayangnya The Reds malah mendatangkan Andy Carroll.

Liverpool sendiri sebenarnya berpeluang untuk memboyong Aguero. Pasalnya ia ngefans The Reds gara-gara suka dengan gaya main bomber mereka, Michael Owen.

"Saya dulu menyukai Liverpool ketika saya masih muda karena Owen, yang juga memulai kariernya saat masih remaja. Bahkan ketika saya bermain di Playstation, saya mencoba bermain seperti Owen!" ungkapnya pada Stake, seperti dilansir Goal.

2 dari 4 halaman

Penyesalan Aguero

Sergio Aguero berlinang air mata saat mengumumkan keputusannya pensiun di markas Barcelona di Camp Nou, Rabu (15/12/2021). (c) AP Photo

Di sepanjang kariernya di Inggris, ia telah mempersembahkan ratusan gol bagi Manchester City. Gol-golnya membantu City memenangkan banyak laga.

Ia juga rutin menjebol gawang Liverpool, tapi tak pernah melakukannya kala bermain di Anfield. Aguero pun mengaku ia menyesal tak pernah bisa merasakan mencetak gol di markas The Reds itu.

"Selama 10 tahun saya di City, kami menjalani pertandingan-pertandingan luar biasa bersama Liverpool. Terlebih lagi akhir-akhir ini, bersaing memperebutkan gelar Premier League secara head to head. Saya telah mencetak beberapa gol penting, namun tidak pernah mencetak gol di Anfield," tuturnya.

Lihat jejak penerbit