INDOSPORT
·24 Juli 2023
In partnership with
Yahoo sportsINDOSPORT
·24 Juli 2023
INDOSPORT.COM - Raksasa Liga Italia (Serie A), Juventus, sepertinya harus melupakan Romelu Lukaku dan beralih ke bintang Lille, Jonathan David.
Dikutip dari Juve FC, legenda Juventus, Fabrizio Ravanelli, menilai Jonathan David berpotensi menjadi striker andalan. Penyerang asal Kanada itu dianggap bermodal statistik lebih mumpuni daripada Lukaku musim lalu.
Sebelumnya, Juventus berencana menjual Dusan Vlahovic di bursa transfer kali ini. Mereka dilaporkan telah mencapai kesepakatan untuk mengontrak Romelu Lukaku dari Chelsea.
Namun, dalam perjalananan bursa transfer ada pemain lain yang masuk radar Juventus, dan Jonathan David dari Lille adalah salah satunya.
Direktur Olahraga Juventus, Cristiano Giuntoli, telah menunjukkan minat kepada David setelah berhasil menangani kesepakatan Victor Osimhen dari Lille ke Napoli di masa lalu.
Pengalaman Giuntoli dengan Lille tersebut, dapat membantu memfasilitasi transfer David ke Juventus pada transfer musim ini.
Ravanelli melalui Calciomercato berpendapat bahwa Jonathan David dapat memberikan kontribusi prima berupa 20 gol per musim di liga domestik.
Namun, keputusan akhirnya berada di tangan manajemen klub, yang akan mempertimbangkan berbagai faktor dalam mengejar striker yang paling cocok untuk memimpin lini depan mereka.
"Bagi saya, Jonathan David mencetak 20 gol di Serie A Liga Italia. Dia merupakan figur yang tepat untuk Juventus," kata Fabrizio Ravanelli.
Langsung
Langsung