Skor.id
·28 Mei 2022
In partnership with
Yahoo sportsSkor.id
·28 Mei 2022
SKOR.id - Real Madrid kembali akan tampil di laga final Liga Champions, kali ini menghadapi Liverpool.
Laga final Liga Champions antara Liverpool vs Real Madrid akan digelar di Stadion Stade de France, Minggu (29/5/2022) dini hari WIB.
Real Madrid disebut raja di kompetisi Liga Champions, karena sejauh ini mereka telah memenangi 13 gelar.
Bahkan sejak dimulai dalam format Kejuaraan Eropa/Piala Champions, Real Madrid langsung menunjukkan dominasinya.
Dominasi tersebut ditunjukkan Real Madrid pada musim 1955-1956, saat mengalahkan Stade Reims 4-3 di final.
Empat musim berikutnya, Real Madrid mengalahkan Fiorentina (2-0), AC Milan (3-2), Stade Reims (2-0), dan Eintracht Frankfurt (7-3).
Sempat absen di final pada musim 1960-1961, Real Madrid kembali tampil di final pada mmusim 1961-1962 melawan Benfica.
Gelandang Real Madrid, Luka Modric, saat berada di Stade de France untuk menjalani sesi latihan jelang final Liga Champions 2021-2022 melawan Liverpool FC. Twitter/@ChampionsLeague
Namun, Los Blancos harus tunduk 3-5 dari Benfica yang musim sebelumnya menang 3-2 atas Barcelona di final, sekaligus menjadi kekalahan pertama Real Madrid di final.
Nasib kurang baik kembali dialami Real Madrid pada musim 1963-1964, kala menghadapi Inter Milan di final.
Inter Milan dengan permainan Catenaccio ala Helenio Herrera, berhasil membungkam Real Madrid dengan skor 3-1.
Real Madrid kembali mencapai final pada musim 1965-1966, kali ini mereka berhasil mengalahkan Partizan Belgrade dengan skor 2-1.
Setelah itu, Real Madrid harus absen cukup lama untuk bisa menembus final bahkan pada tahun 1970-an mereka tak merasakan ketatnya laga final.
Baru pada musim 1980-1981 mereka tampil di laga puncak, lawannya adalah Liverpool, yang telah menjadi juara pada musim 1976-1977 dan 1977-1978.
Tampil di Stadion Parc des Princes, Paris, Prancis, Real Madrid harus menelan kekalahan tipis 0-1 dari Liverpool lewan gol Alan Kennedy.
Kekalahan tersebut seolah menjadi akhir kejayaan Real Madrid di kasta tertinggi kompetisi antarklub Eropa tersebut.
Kilas Balik Real Madrid memenangi Liga Champions musim 1999-2000, setelah mengalahkan Valencia 3-0 di Stade de France. twitter.com/realmadriden
Namun, keadaan mulai bebalik saat Real Madrid menjadi juara pada musim 1997-1998 (1-0 vs Juventus) diikuti musim 1999-2000 (3-0 vs Valencia), dan musim 2001-2002 (2-1 vs Bayer Leverkusen).
Tiga gelar dalam lima musim, seolah menjadi penghapus dahaga para pendukung tim ibu kota Spanyol tersebut.
Namun, Real Madrid harus menunggu 12 musim kemudian untuk merebut gelar Liga Champions ke-10, atau yang dikenal dengan La Decima.
Gelar tersebut diraih pada musim 2013-2014 saat mengalahkan Atletico Madrid dengan skor 4-1 melalui babak tambahan.
Salah satu pencapaian terbaik Real Madrid adalah saat mereka meraih tiga gelar beruntun pada musim 2015-2016 saat menang adu penalti 5-3 melawan Atletico Madrid usai bermain imbang 1-1 pada waktu normal
Keberhasilan tersebut diikuti musim 2016-2017 (4-1 vs Juventus), dan musim 2017-2018 (3-1 vs Liverpool).
Kini Real Madrid kembali berpeluang meraih gelar Liga Champions ke-14 jika berhasil mengalahkan Liverpool, Minggu (29/5/2022) dini hari WIB.
Berikut Catatan Pertandingan Final Real Madrid di Liga Champions:
1955-1956: Real Madrid 4-3 Stade Reims (Parc des Princes, Paris)1956-1957: Real Madrid 2-0 Fiorentina (Santiago Bernabeu, Madrid)1957-1958: Real Madrid 3-2 AC Milan (Stade du Heysel, Brussels)1958-1959: Real Madrid 2-0 Stade Reims (Neckarstadion, Stuttgart)1959-1960: Real Madrid 7-3 Eintracht Frankfurt (Hampden Park, Glasgow)1961-1962: Benfica 5-3 Real Madrid (Olympisch Stadion, Amsterdam)1963-1964: Inter Milan 3-1 Real Madrid (Peterstadion, Wina)1965-1966: Real Madrid 2-1 Partisan Belgrade (Stade du Heysel, Brussels)1980-1981: Liverpool 1-0 Real Madrid (Parc des Princes, Paris)1997-1998: Real Madrid 1-0 Juventus (Amsterdam Arena, Amsterdam)1999-2000: Real Madrid 3-0 Valencia (Stade de France, Paris)2001-2002: Real Madrid 2-1 Bayer Leverkusen (Hampden Park, Glasgow)2013-2014: Real Madrid 4-1 Atletico Madrid (Stadiom of Light, Lisbon)2015-2016: Real Madrid 1-1 (5-3 pen) Atletico Madrid (San Siro, Milan)2016-2017: Real Madrid 4-1 Juventus (Millennium Stadium, Cardiff)2017-2018: Real Madrid 3-1 Liverpool (Kyiv Olympic, Kyiv).
Berita Final Liga Champions Lainnya:
Langsung
Langsung
Langsung
Langsung