Liga Italia - Catatan Positif Inter Milan setelah Giornata Kesembilan | OneFootball

Liga Italia - Catatan Positif Inter Milan setelah Giornata Kesembilan | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bolasport.com

Bolasport.com

·22 Oktober 2023

Liga Italia - Catatan Positif Inter Milan setelah Giornata Kesembilan

Gambar artikel:Liga Italia - Catatan Positif Inter Milan setelah Giornata Kesembilan

Daniel Sianturi, Pengamat Sepak Bola

BOLASPORT.COM - Inter Milan sukses meraih kemenangan pada giornata kesembilan Liga Italia musim ini.


Video OneFootball


Tiga poin berhasil dikemas Lautaro Martinez dkk. usai melumpuhkan perlawanan Torino dengan skor tiga gol tanpa balas dalam laga yang digelar pada Sabtu (21/10/2023) di Stadio Olimpico Grande, Turin.

Kemenangan tersebut menjadikan Inter Milan tetap sempurna dalam laga-laga tandang mereka sejauh ini di Serie A musim 2023-2024.

Tak hanya berhasil menang, gawang Inter Milan yang dikawal kiper Yann Sommer juga selalu bersih dari kebobolan dalam empat kali kesempatan bermain di kandang lawan.

Sebelum Torino, para pemain Cagliari, Empoli, dan Salernitana juga menemui kebuntuan untuk bisa menjebol gawang kiper Inter Milan berkebangsaan Swiss tersebut.

Dari sembilan kali turun bertanding di Serie A musim ini, Yann Sommer sudah enam kali mencatatkan clean sheet.

Fakta tersebut juga berimbas positif bagi Inter Milan.

Sejauh ini I Nerazzurri menjadi tim dengan pertahanan paling bagus di Serie A, di mana mereka baru kebobolan lima gol.

Selain itu tim berjulukan La Beneamata sementara ini juga tercatat sebagai tim paling produktif di Serie A.

Total sudah 24 gol yang dicetak para penghuni Giuseppe Meazza, di mana 11 gol di antaranya merupakan sumbangan dari sang kapten tim, Lautaro Martinez.

Kompatriot Lionel Messi di Timnas Argentina tersebut menjadi satu dari dua pemain di lima kompetisi top di Eropa yang sudah mencetak lebih dari 10 gol musim ini.

Total gol yang telah dicetak pemain Argentina berusia 26 tahun tersebut sejauh ini hanya kalah dari torehan Serhou Guirassy yang bermain di Bundesliga bersama klub VfB Stuttgart.

Dengan 24 gol yang telah dicetak dan hanya kebobolan 5 gol, Inter Milan tampaknya juga akan muncul sebagai tim dengan selisih gol terbanyak usai seluruh laga di giornata 9 Serie A tuntas digelar.

Hal-hal positif tersebut tentu akan menjadi suntikan moral yang baik bagi Lautaro Martinez dkk. menjalani laga-laga mendatang.

Inter Milan akan menjalani laga-laga sulit penuh tantangan dalam lima giornata selanjutnya.

AS Roma, Atalanta, Juventus, dan Napoli menjadi empat dari lima lawan yang akan dihadapi berikutnya selain juga akan bertemu Frosinone dan menjalani tiga matchweek di ajang Liga Champions di sela-sela jadwal domestik.

Inter Milan kini berharap pada kegagalan AC Milan meraih poin penuh saat berjumpa Juventus, Senin (23/10/2023) dini hari WIB.

Pasalnya, hasil itu akan memastikan Inter Milan sebagai capolista setelah semua pertandingan pada giornata kesembilan usai dipentaskan.

Lihat jejak penerbit