90min
·15 Januari 2024
In partnership with
Yahoo sports90min
·15 Januari 2024
Xavi Hernandez menyampaikan permohonan maaf usai Barcelona gagal menjuarai Piala Super Spanyol. Dirinya juga mengakui jika timnya memang layak kalah karena tampil buruk.
"Saya merasa sangat sedih dan kecewa. Inilah sepakbola dan hari ini kami harus menghadapi sisi menyakitkan dari permainan ini. Kami juga ingin menyampaikan permohonan maaf pada para penggemar," ujar Xavi seperti dilaporkan ESPN.
"Ini memalukan. Kami menaruh banyak harapan di partai final, namun akhirnya tim malah tampil buruk. Kami tidak memulai laga dengan baik. Ya, memang ada peluang untuk bangkit dan melakukan comeback, tetapi penalti Vinicius Jr benar-benar mengakhiri pertandingan," lanjutnya.
Barcelona akhirnya kalah 4-1. Gol-gol Real Madrid dicetak Rodrygo dan Vinicius Jr di menit ketujuh, 10 dan 39, sementara Barca hanya membalas lewat gol Robert Lewandowski.
Usai pertandingan ini, para pemain Barcelona akan langsung mempersiapkan diri untuk laga berikutnya, mereka akan melawan Unionistas di babak 16 besar Copa del Rey, Jumat (19/1) dinihari WIB.