Bola.net
·7 September 2024
In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·7 September 2024
Bola.net - Di Euro 2024 kemarin, dengan statusnya sebagai juara bertahan, Italia tampil mengecewakan. Dalam langkah pertamanya setelah gagal di turnamen itu, pasukan Luciano Spalletti langsung bermain luar biasa. Prancis jadi korban kebangkitan mereka.
Timnas Italia menang atas tuan rumah Timnas Prancis pada matchday 1 UEFA Nations League A 2024/2025 Grup 2, Sabtu (7/9/2024). Gli Azzurri memenangi laga UNL di Parc des Princes (Paris) itu dengan skor 3-1.
Italia sempat tertinggal oleh gol cepat Bradley Barcola di menit ke-1, tepatnya cuma 14 detik setelah kick-off. Akan tetapi, Italia bisa bangkit dan menang melalui gol-gol Federico Dimarco menit 30, Davide Frattesi menit 51, dan Giacomo Raspadori menit 74.
1 dari 3 halaman
Euro 2024: Ekspresi pelatih Italia, Luciano Spalletti, usai timnya dikalahkan Swiss di babak 16 besar (c) AP Photo/Antonio Calanni
Italia datang ke Euro 2024 dengan status sebagai juara bertahan. Italia susah payah lolos dari fase grup, kemudian tersingkir di babak 16 besar.
Italia mengawali langkah di Grup B dengan kemenangan 2-1 atas Albania lewat gol-gol Alessandro Bastoni dan Nicolo Barella. Sesudahnya, Italia kalah 0-1 dari Spanyol, dan butuh gol menit 90+8 Mattia Zaccagni untuk memastikan kelolosan dengan hasil imbang 1-1 kontra Kroasia.
Di babak 16 besar, Italia dibuat tak berdaya oleh Swiss. Mereka kalah 0-2 dan harus tersingkir dari kejuaraan.