La Nyalla Mattalitti ke Erick Thohir: Jangan Libatkan Pengurus Lama PSSI, Banyak Mafia | OneFootball

La Nyalla Mattalitti ke Erick Thohir: Jangan Libatkan Pengurus Lama PSSI, Banyak Mafia | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bolatimes.com

Bolatimes.com

·16 Februari 2023

La Nyalla Mattalitti ke Erick Thohir: Jangan Libatkan Pengurus Lama PSSI, Banyak Mafia

Gambar artikel:La Nyalla Mattalitti ke Erick Thohir: Jangan Libatkan Pengurus Lama PSSI, Banyak Mafia

Gol.bolatimes.com - La Nyalla Mattaliti angkat bicara seusai kalah dirinya dari Erick Thohir dalam pemilihan Ketua Umum PSSI periode 2023-2027.

Bagi La Nyalla Mattaliti, ini sudah menjadi keputusan terbaik, terpenting dirinya sudah berjuang. Ia lapang dada tak terpilih jadi Ketum PSSI.


Video OneFootball


"Ini semua takdir. Saya sudah bilang, sudah berusaha tapi kalau tidak tercapai berarti diselamatkan oleh Allah dari pertarungan ini yang terbaik," kata La Nyalla usai KLB pemilihan ketua umum, Kamis (16/2/2023)

La Nyalla pun berharap Erick Thohir bisa memajukan sepak bola Tanah Air usai terpilih menjadi Ketum PSSI. Ia berharap Erick tidak lagi melibatkan orang-orang lama di kepengurusan eranya periode 2023-2027.

"Harapan saya juga semoga tidak akan terlibatkan pengurus-pengurus lama yang kita tahu mereka sebagai mafia-mafia bola. Kalau sampai mereka masuk lagi ke dalam kabinetnya mas Erick, saya yakin tidak lama lagi akan terjadi KLB. Saya tetap mendukung mas Erick Thohir sebagai ketua umum," jelasnya.

Meski kalah, La Nyalla tidak menutup kemungkinan kerja bersama Erick Thohir. Ia menyatakan diri siap membantu.

"Pastilah, pasti saya akan tetap akan bantu. Terserah dalam bentuk apa, saya pasti bantu," pungkas Ketum PSSI periode 2015-2016.

Lihat jejak penerbit