Kunci Sukses Jakarta Mengalahkan Yogyakarta untuk Segel Tiket Semifinal MLSC All Stars: Pelajari Permainan Lawan dari Laga Pertama | OneFootball

Kunci Sukses Jakarta Mengalahkan Yogyakarta untuk Segel Tiket Semifinal MLSC All Stars: Pelajari Permainan Lawan dari Laga Pertama | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·24 Januari 2025

Kunci Sukses Jakarta Mengalahkan Yogyakarta untuk Segel Tiket Semifinal MLSC All Stars: Pelajari Permainan Lawan dari Laga Pertama

Gambar artikel:Kunci Sukses Jakarta Mengalahkan Yogyakarta untuk Segel Tiket Semifinal MLSC All Stars: Pelajari Permainan Lawan dari Laga Pertama

Bola.com, Kudus - Tim Jakarta All Stars menjadi salah satu dari dua tim yang lebih cepat memastikan diri lolos ke semifinal MilkLife Soccer Challenge All Stars (MLSC All Stars) yang digelar di Supersoccer Arena, Kudus, Jawa Tengah, Jumat (24/1/2025).

Tak hanya kuat di lapangan, para pemain tim Jakarta memang sudah mempelajari dulu tim lawan, terutama ketika mengalahkan Yogyakarta dengan skor telak 3-0 pada laga kedua.


Video OneFootball


Advertisement

Tim Jakarta All Stars memastikan diri melangkah ke semifinal MLSC All Stars lebih cepat setelah meraih kemenangan 2-0 atas Semarang dan 3-0 atas Yogyakarta pada hari pertama pelaksanaan turnamen.

Meski masih akan menghadapi Singapura pada laga terakhir Grup B pada Sabtu (25/1/2025) pagi, Jakarta sudah bisa tenang karena satu slot di babak empat besar sudah menjadi milik mereka.

Bicara mengenai keberhasilan timnya, asisten pelatih Tim Jakarta, Jihad Sabiili, menyebut fokus dalam bermain dan tidak mengandalkan pemain tertentu jadi kunci.

Apalagi ternyata tim Jakarta sudah mempelajari permainan Yogyakarta, yang menang 3-2 atas Surabaya pada pertandingan pertama, dan mencari kelemahan tim lawannya itu.

"Kuncinya anak-anak selalu kami ingatkan untuk menjaga fokus, kemudian mereka mengerjakan semua tugas dengan baik di setiap posisi. Kami juga merotasi pemain, jangan sampai kami mengandalkan beberapa pemain saja karena kami memiliki 14 pemain yang sangat bagus dari Jakarta," ujar Jihad.

"Jogja bermain sangat baik, sementara kami bisa memanfaatkan kesalahan tim Jogja. Sebelumnya kami sudah menonton pertandingan, beberapa pemain kunci mereka kami waspadai dan beberapa kali kami melihat jogja kecolongan di area pertahanan dan penjaga gawang, sehingga kami fokus agar peman kami melakukan tembakan dari jauh untuk memanfaatkan kelemahan itu," lanjutnya.

Lihat jejak penerbit