Kronologi Dua Pemain Timnas Indonesia Cedera Jelang FIFA Matchday Lawan Turkmenistan | OneFootball

Kronologi Dua Pemain Timnas Indonesia Cedera Jelang FIFA Matchday Lawan Turkmenistan | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bolasport.com

Bolasport.com

·3 September 2023

Kronologi Dua Pemain Timnas Indonesia Cedera Jelang FIFA Matchday Lawan Turkmenistan

Gambar artikel:Kronologi Dua Pemain Timnas Indonesia Cedera Jelang FIFA Matchday Lawan Turkmenistan

BOLASPORT.COM - Dua pemain timnas Indonesia yakni Dimas Drajad dan Yance Sayuri mengalami cedera.

Dimas mendapatkan cedera saat timnya bertanding melawan Dewa United, Minggu (3/9).


Video OneFootball


Tepatnya pada menit ke-40, Dimas terlibat dari serangan bali Persikabo 1973.

Tanpa ada kontak dengan pemain lawan, dia jatuh di tengah lapangan dan memegangi bagian paha kananya.

Dia terlihat kesakitan dan tidak bisa melanjutnya pertandingan.

Dimas tidak bisa melanjutkan pertandingan langsung ditarik keluar.

Yandi Sofyan kemudian masuk untuk menggantikan posisi Dimas di laga tersebut.

Pelatih Persikabo 1973, Aji Santoso masih belum bisa memberikan keterangan terkait kondisi Dimas Drajad.

Namun, Dimas dipastikan mengalami cedera hamstring.

Selanjutnya, dia masih menunggu laporan terbaru dari tim medis klub.

"Dimas tadi hamstring, sepertinya tertartik."

"Lebih detail mungkin tim dokter akan mengirim report ke saya," kata Aji Santoso seusai laga.

Satu pemain lain yakni Yance Sayuri juga mengalami cedera saat PSM Makassar bertandang ke markas PSS Sleman.

Tapi apik sepanjang laga, Yance akhirnya harus ditandu keluar pada menit ke-66.

Dia terlihat salah tumpuan saat berduel dengan Jonathan Bustos di sisi kiri pertahanan PSM.

Setelah membuang bola, dia terlihat kesakitan dan tidak bisa melanjutnya laga.

Rizky Eka akhirnya masuk untuk menggantikan Yance.

Kondisi ini tentu jadi kerugian bagi timnas Indonesia.

Pasalnya, Yance dan Dimas masuk dalam 24 pemain yang akan menjalani laga FIFA Matchay melawan Turkmenistan.

Laga tersebut akan digelar pada 8 September di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Di posisi striker, ada tiga pemain yang dipanggil oleh Shin Tae-yong.

Mereka adalah Dendy Sulistyawan (Bhayangkara FC), Dimas Drajad (Persikabo 1973), dan Aji Kusuma (Persija Jakarta).

Sementara untuk posisi bek kiri ada Shayne Pattynama (Viking FK), Yance Sayuri (PSM Makassar), dan Edo Febriansyah (Persib Bandung).

Apalagi, TC akan dimulai pada 4 September mendatang di Surabaya.

Timnas Indonesia memasang target tinggi agar bisa menambah poin FIFA mereka.

Lihat jejak penerbit