Suara.com
·13 September 2022
Klub Arab Saudi Tawar Ronaldo dengan Gaji Rp 34,7 Miliar Per Minggu, Diterima?
![Gambar artikel:Klub Arab Saudi Tawar Ronaldo dengan Gaji Rp 34,7 Miliar Per Minggu, Diterima?](https://image-service.onefootball.com/transform?w=280&h=210&dpr=2&image=https%3A%2F%2Fmedia.suara.com%2Fpictures%2F970x544%2F2022%2F08%2F22%2F24189-cristiano-ronaldo-manchester-united.jpg)
In partnership with
Yahoo sportsSuara.com
·13 September 2022
Suara.com - Cristiano Ronaldo belum juga mau ada yang nampung jelang akhir musim transfer. Sejumlah klub besar Inggris, Eropa dan Liga Jerman bahkan tidak mau mengontrak Cristiano Ronaldo. Kekinian ada klub dari Arab Saudi yang naksir Cristiano Ronaldo.
Kontrak Cristiano Ronaldo akan segera berakhir di Manchester United.
Sebelumnya, tim besar termasuk Chelsea, Bayern Munich, Paris Saint-Germain dan Atletico Madrid semuanya menolak kesempatan untuk mengontrak Ronaldo selama musim transfer terbaru.
Penyerang Manchester United, Cristiano Ronaldo (tengah) menyundul bola pada laga Liga Europa kontra Real Sociedad di Old Trafford, Manchester, Jumat (9/9/2022) dini hari WIB. [Oli SCARFF / AFP]
Apakah Ronaldo menerima tawaran dari Klub Arab Saudi, sayangnya Ronaldo menolak.
Padahal gaji yang ditawarkan untuk Cristiano Ronaldo cukup besar. Yaitu 2 juta poundsterling per minggu hingga 211 juta Euro per tahun.
Tawaran untuk Ronaldo itu diungkapkan Yasser Al-Misehal, presiden Federasi Sepak Bola Arab Saudi.
Ekspresi kekecewaan penyerang Manchester United, Cristiano Ronaldo (kiri) pada laga Liga Europa kontra Real Sociedad di Old Trafford, Manchester, Jumat (9/9/2022) dini hari WIB. [Oli SCARFF / AFP]
“Kami akan senang melihat pemain seperti Cristiano Ronaldo bermain di liga Saudi, itu akan membawa umpan balik positif yang sangat besar dan itu akan menjadi berita besar bagi semua orang," kata dia, dikutip dari Mirror.
Sayangnya tidak jelas klub mana yang ingin meminang Ronaldo. Al-Misehal pun merahasiakannya.