Bolatimes.com
·4 Juli 2023
In partnership with
Yahoo sportsBolatimes.com
·4 Juli 2023
Bolatimes.com - Klasemen terbaru BRI Liga 1 2023/2024 usai menggelar pekan pertama pada Senin (3/7). PSIS Semarang untuk sementara berada di puncak, disusul Barito Putera di peringkat dua.
Pekan pertama BRI Liga 1 2023/2024 ditutup dengan big match antara Persija Jakarta vs PSM Makassar. Namun laga tersebut berakhir dengan skor imbang 1-1.
Ryo Matsumura selamatkan Persija Jakarta dari kekalahan saat berhadapan dengan PSM Makassar dalam pekan pertama BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.
Tampil di hadapan puluhan ribu Jakmania, Macan Kemayoran tertinggal 0-1 pada menit ke-12 via gol Kenzo Nambu. Persija baru bisa menyamakan kedudukan di babak kedua setelah tembakan Ryo Matsumura masuk ke dalam gawang.
Skor 1-1 kemudian bertahan hingga laga usai, yang membuat kedua timm berbagi satu poin pada pekan pertama BRI Liga 1 2023/2024.
Sementara itu, PSIS Semarang membuka kampanye mereka di BRI Liga 1 2023/2024 dengan kemenangan dramatis 3-1 atas tamunya, Bhayangkara FC dalam laga pekan pertama di Stadion Jatidiri, Semarang, Senin (3/7/2023) malam.
Sempat tertinggal lebih dulu, PSIS mencetak tiga gol larut di penghujung pertandingan untuk mengamankan raihan tiga poin perdana mereka di Liga 1 musim ini.
Tim tamu Bhayangkara FC unggul lebih dulu lewat gol Muhammad Ragil di babak pertama pada menit ke-26.
Saat terlihat akan kalah, striker asal Portugal, Carlos Fortes menghidupkan asa PSIS lewat gol yang dicetaknya pada menit ke-87.
Dan pada injury time, rekrutan anyar PSIS dari Timor Leste, Paulo Gali Freitas membuat publik Jatidiri bersorak berkat gol kemenangan yang dicetaknya.
Boubakary Diarra pada menit ke-90+8 untuk tuan rumah PSIS kian memperparah nestapa bagi Bhayangkara FC.
PSIS dengan kemenangan ini kini mantap memuncaki klasemen Liga 1 dengan raihan 3 poin. Sementara itu, Bhayangkara FC ada di zona merah di peringkat 17 dengan nirpoin.
Berikut hasil lengkap BRI Liga 1 2023/2024.
RANS Nusantara FC vs Persikabo 1973 (2-1)Persik Kediri vs Borneo FC (1-1)PSIS Semarang vs Bhayangkara FC (3-1)Persija Jakarta vs PSM Makassar (1-1)
Berikut klasemen sementara BRI Liga 1 2023/2023 kelar pekan pertama.
Klasemen Terbaru BRI Liga 1 2023/2024. (Dok. Flashcore)
Langsung