Kisah Emi Martinez, Sempat Jadi Kiper Pelapis Hingga Sukses Juara Piala Dunia 2022 | OneFootball

Kisah Emi Martinez, Sempat Jadi Kiper Pelapis Hingga Sukses Juara Piala Dunia 2022 | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: sportstars.id

sportstars.id

·26 Mei 2023

Kisah Emi Martinez, Sempat Jadi Kiper Pelapis Hingga Sukses Juara Piala Dunia 2022

Gambar artikel:Kisah Emi Martinez, Sempat Jadi Kiper Pelapis Hingga Sukses Juara Piala Dunia 2022

JAKARTA - Kisah Emi Martinez di panggung sepak bola cukup menarik perhatian para penggemarnya. Sosoknya dikenal sebagai penjaga pertahanan Timnas Argentina dari bawah mistar gawang.

Sukses membawa Timnas Argentina menjadi juara Piala Dunia 2022, pemilik nama lengkap Emiliano Martinez semakin tersohor namanya di panggung sepak bola. Bermain di Liga Inggris, Emi Martinez saat ini berseragam Aston Villa.


Video OneFootball


Seiring dengan berita rencana hengkang Messi dari PSG, Martinez berharap kaptennya di Timnas Argentina bisa merapat ke Premier League bersama Aston Villa. Bahkan Martinez siap menerima potong gaji demi mendatangkan rekan kompatriotnya jika resmi hengkang dari PSG.

Gambar artikel:Kisah Emi Martinez, Sempat Jadi Kiper Pelapis Hingga Sukses Juara Piala Dunia 2022

Kisah Emi Martinez

Damian Emiliano Martinez Romero atau Emi Martinez adalah pesepak bola profesional asal Argentina yang lahir pada tanggal 2 September 1992 di Mar del Plata, Argentina.

Emiliano Martinez saat ini bermain sebagai penjaga gawang untuk klub di Liga Inggris yakni Aston Villa dan Timnas Argentina. Sebagai penjaga gawang pria yang akrab disapa Emi Martinez ini dikenal sebagai sosok dengan reflek yang cepat dan tanggap dalam menghalau bola.

Sebelum bergabung dengan Aston Villa, Emiliano Martinez adalah bagian dari klub Arsenal sebelumnya. Bisa dibilang nama nya mulai besar kala bernaung di Emirates Stadium sejak musim 2011/2012.

Karirnya sebagai pesepak bola profesional dimulai ketika dirinya bergabung dengan klub pemuda CA Independent di tahun 2008. Setelah dua tahun mengasah bakat bersama CA Independent, di tahun 2010 Emiliano Martinez hijrah ke klub pemuda Arsenal FC.

Sejak awal bergabung dengan CA Independent, Martinez sudah menjadi perhatian The Gunners. Hanya saja, dirinya tidak bisa meninggalkan keluarganya di Argentina kala itu.

Seiring berjalannya waktu, keluarga Martinez sempat mengalami masalah finansial yang cukup sulit dimana sang ayah terlilit hutang dengan jumlah besar, hal ini yang membuat dirinya mantap untuk hijrah ke London.

Hasil keringatnya kala membela Arsenal mampu membantu permasalahan keluarganya. Bahkan Martinez bisa membantu melunasi hutang ayahnya berkat kerja kerasnya di London kala itu.

Namun seiring perjalanan karirnya di Arsenal, Martinez kemudian mendapat kendala pada paspornya, sehingga dirinya hanya bisa bermain di laga uji coba. Kala itu dirinya masih berusia 17 tahun, sedangkan batas usia untuk paspor Inggris adalah 18 tahun.

Setelah permasalah paspornya selesai, namun sosoknya sering menjadi pemain pinjaman ke beberapa klub lainnya di Liga Inggris. Bahkan dirinya juga pernah menjadi pemain pinjaman untuk salah satu klub di Liga Spanyol yakni bersama Getafe.

Kala itu dirinya hanya menjadi kiper lapis kedua, dalam rentang waktu nyaris 10 tahun Martinez hanya bermain sebanyak 25 caps bersama The Gunners di bawah asuhan pelatih Unai Emery yang lebih memilih Bernd Leno.

Namun setelah kepergian Unai Emery dari Arsenal dan sejak kedatangan Mikel Arteta, bahkan kiper utama Leno dibekap cedera. Martinez mulai mendapat waktu bermain. Performanya pun kian membaik bersama Arsenal dan dipercaya untuk menjadi kiper utama.

Bersama Arsenal Emiliano Martinez juga ikut serta dalam kesuksesan yang diraih Arsenal. Dirinya berhasil mengantarkan Arsenal dalam peraihan 3 trofi English Super Cup dan 2 Trofi English FA Cup.

Namun setelah kembalinya Bernd Leno, Martinez kembali duduk di bangku cadangan hingga akhirnya memutuskan untuk meninggalkan Arsenal. Tak disangka, pada tahun 2020 dirinya mendapat kontrak untuk menjadi bagian Aston Villa.

Tak hanya bersama klub, Emiliano Martinez juga sering mengemban tugas negara untuk membela Timnas Argentina di berbagai pertandingan internasional. Sejak bergabung dengan Timnas Argentina senior di tahun 2021, Martinez sudah bermain sebanyak 21 pertandingan.

Lihat jejak penerbit