Kemenangan Pertama Pippo: 4-0 vs Pirlo! | OneFootball

Kemenangan Pertama Pippo: 4-0 vs Pirlo! | OneFootball

Icon: Bola.net

Bola.net

·1 November 2023

Kemenangan Pertama Pippo: 4-0 vs Pirlo!

Gambar artikel:Kemenangan Pertama Pippo: 4-0 vs Pirlo!

Bola.net - Pelatih anyar Salernitana, Filippo 'Pippo' Inzaghi, akhirnya berhasil mempersembahkan kemenangan pertama. Korbannya adalah Sampdoria racikan Andrea Pirlo di ajang Coppa Italia.

Salernitana ditantang Sampdoria di babak 32 besar Coppa Italia 2023/2024, Rabu (1/11/2023). Salernitana menghajar wakil Serie B itu dengan skor telak 4-0.


Video OneFootball


Salernitana menang melalui gol-gol Chukwubuikem Ikwuemesi menit 28, Loum Tchaouna menit 45 dan 67, serta Jovane Cabral menit 86.

Setelah imbang di laga debut, lalu kalah di laga kedua, Pippo akhirnya membawa Salernitana menang pada laga ketiganya. Tim yang menjadi korban adalah tim yang dilatih Pirlo, mantan rekan Pippo di AC Milan dan tim nasional Italia.

1 dari 4 halaman

Salernitana Kalah di 2 Laga Pertama Filippo Inzaghi

Serie A 2023/2024: Pelatih Salernitana, Filippo Inzaghi (c) Alessandro Garofalo/LaPresse via AP

Filippo Inzaghi diangkat sebagai pelatih Salernitana untuk menggantikan Paulo Sousa. Laga debutnya adalah laga kandang kontra Cagliari pada pekan ke-9 Serie A.

Eks pelatih AC Milan, Venezia, Bologna, Benevento, Brescia, dan Reggina itu gagal membawa Salernitana menang. Mereka hanya imbang 2-2.

Setelah itu, pada pekan ke-10 kemarin, Salernitana menyerah 0-1 di kandang tim promosi Genoa.

2 dari 4 halaman

Kalahkan Pirlo, Pippo Bawa Salernitana Jumpa Juventus

Pippo kemudian sukses membawa Salernitana menang atas Sampdoria racikan Pirlo di babak 32 besar Coppa Italia. Itu adalah kemenangan pertamanya sebagai pelatih Salernitana.

Kemenangan 4-0 atas Sampdoria tersebut membawa Salernitana lolos ke babak 16 besar, di mana mereka akan berhadapan dengan Juventus.

3 dari 4 halaman

Salernitana Ditunggu Laga Berat vs Napoli di Serie A

Selebrasi pemain-pemain Salernitana dalam laga Salernitana vs Sampdoria di babak 32 besar Coppa Italia 2023/2024 (c) Instagram/ussalernitana1919official

3 laga pertama Salernitana bersama Filippo Inzaghi:

  • 22-10-23 Salernitana 2-2 Cagliari (Serie A)
  • 28-10-23 Genoa 1-0 Salernitana (Serie A)
  • 01-11-23 Salernitana 4-0 Sampdoria (Coppa Italia).

Akhir pekan nanti, anak-anak asuh Pippo ditunggu sebuah laga berat di Serie A. Mereka akan main kandang, Sabtu (4/11/2023), tapi lawannya adalah Napoli, sang juara bertahan.

Perlu diingat, Salernitana saat ini masih berada di posisi terbawah klasemen Serie A.

Lihat jejak penerbit