Kedalaman Lini Belakang Timnas Indonesia Jelang Hadapi Bahrain dan China: Kualitas Elite, Komposisi Solid! | OneFootball

Kedalaman Lini Belakang Timnas Indonesia Jelang Hadapi Bahrain dan China: Kualitas Elite, Komposisi Solid! | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.com

Bola.com

·4 Oktober 2024

Kedalaman Lini Belakang Timnas Indonesia Jelang Hadapi Bahrain dan China: Kualitas Elite, Komposisi Solid!

Gambar artikel:Kedalaman Lini Belakang Timnas Indonesia Jelang Hadapi Bahrain dan China: Kualitas Elite, Komposisi Solid!

Bola.com, Jakarta Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sepertinya bisa sedikit lega jika melihat kedalaman lini pertahanan menjelang duel melawan Bahrain dan China pada lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Sebab, stok pemain yang bisa mengawal jantung pertahanan Timnas Indonesia tetap melimpah meskipun ada beberapa pemain andalan yang mesti absen untuk menatap dua pertandingan krusial tersebut.


Video OneFootball


Komposisi di sektor ini telah terungkap setelah PSSI merilis daftar 27 pemain Timnas Indonesia yang dipanggil Shin Tae-yong pada Rabu (2/9/2024). Dalam daftar panggilan ini, skuad Merah Putih akan diperkuat enam pemain di pos belakang.

Tak ada nama bek asal Wolverhampton Wanderers U-21, Justin Hubner, yang kali ini harus menepi karena cedera. Namun, absennya Justin bisa ditutup pemain anyar lain. Berikut Bola.com menyajikan ulasannya.

Lihat jejak penerbit