Kapok! Netizen Indonesia Komen Rasis ke Timnas Guinea, PSSI Gandeng Platform Sosmed hingga Polisi | OneFootball

Kapok! Netizen Indonesia Komen Rasis ke Timnas Guinea, PSSI Gandeng Platform Sosmed hingga Polisi | OneFootball

Icon: Bola.com

Bola.com

·13 Mei 2024

Kapok! Netizen Indonesia Komen Rasis ke Timnas Guinea, PSSI Gandeng Platform Sosmed hingga Polisi

Gambar artikel:Kapok! Netizen Indonesia Komen Rasis ke Timnas Guinea, PSSI Gandeng Platform Sosmed hingga Polisi

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-23 gagal berlaga di Olimpiade 2024 Paris. Garuda Muda kalah 0-1 dari Timnas Guinea U-23 dalam laga play-off di Clairefontaine, Prancis, Kamis (9/5/2024).

Namun, ada kejadian tidak mengenakkan selepas laga itu. Ratusan ribu netizen pendukung Timnas Indonesia U-23 meninggalkan komentar bernada rasialisme di kolom komentar media sosial Federasi Sepak Bola Guinea.


Video OneFootball


Advertisement

PSSI beberapa waktu sudah mengeluarkan sikap. Mereka meminta maaf kepada Guinea sekaligus mengecam tindakan rasialisme tersebut.

Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga menegaskan, organisasinya tidak akan berhenti pada upaya itu. Mereka disebut punya upaya jangka panjang.

"Sebulan dua bulan ini kami sudah punya konsep mengenai perlindungan terhadap pemain dan pelaku sepak bola. Di mana ternyata bulian-bulian terhadap, pemain sepak bola bahkan yang terbaru adalah bagaimana tindakan-tindakan rasialisme yang dilakukan oleh netizen," ujar Arya.

"Saya tidak mau ngomong supporter loh, karena supporter ini kan yang memang dia adalah masuk lapangan dia pergi ke lapangan, dia nonton di lapangan, kemudian dia juga support dengan berbagai cara tapi kalau netizen kami tidak tahu ya banyak banget," sambung Arya.

Lihat jejak penerbit