Kacau! Netizen Indonesia Doakan Como Segera Turun ke Serie B Gara-gara Rumor Transfer Thom Haye | OneFootball

Kacau! Netizen Indonesia Doakan Como Segera Turun ke Serie B Gara-gara Rumor Transfer Thom Haye | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·15 Mei 2024

Kacau! Netizen Indonesia Doakan Como Segera Turun ke Serie B Gara-gara Rumor Transfer Thom Haye

Gambar artikel:Kacau! Netizen Indonesia Doakan Como Segera Turun ke Serie B Gara-gara Rumor Transfer Thom Haye

Bola.net - Como 1907 dapat banyak pujian dari publik Indonesia usai promosi ke Serie A musim 2024/2024. Namun, tak sampai satu pekan, semua pujian itu berbalik menjadi komentar negatif soal kiprah Como 1907 musim depan.

Como 1907 jadi satu dari dua tim yang langsung promosi dari Serie B ke Serie A. Sukses itu didapat Como 1907 usai menempati posisi kedua klasemen Serie B dengan 73 poin.


Video OneFootball


Selain Como 1907, ada Parma yang meraih tiket promosi ke Serie A. Parma promosi dengan status juara Serie B. Parma punya tiga poin lebih banyak dari Como 1907.

Sukses Como 1907 turut dirayakan fans sepak bola di Indonesia. Sebab, Como 1907 dimiliki pengusaha asal Indonesia yakni Hartono Bersaudara. Lantas, mengapa Como 1907 kini dihujat? Simak ulasannya di bawah ini ya Bolaneters.

Como 1907 tak Minat pada Thom Haye

Gambar artikel:Kacau! Netizen Indonesia Doakan Como Segera Turun ke Serie B Gara-gara Rumor Transfer Thom Haye

Aksi Thom Haye di laga Heracles vs Heerenveen di pekan 30 Eredivisie 2023/24 di Erve Asito, Minggu (15/04/2024). (c) sc-heerenveen.nl

Como 1907 dimiliki pengusaha Indonesia. Di Como 1907, nuansa Indonesia sangat kental. Sebab, ada nama Kurniawan Dwi Yulianto dalam daftar tim kepelatihan Como 1907 pada musim 2023/2024 ini.

Nah, ada harapan besar agar Como 1907 bisa jadi wadah bagi pemain Timnas Indonesia. Tak sedikit warganet yang menyodorkan nama Thom Haye agar direkrut Como. Kebetulan, kontrak Haye dengan Heerenveen telah berakhir.

Haye kini berstatus free transfer. Dia tercatat pernah bermain untuk klub Italia yakni Lecce.

Hanya saja, harapan warganet untuk melihat Thom Haye bermain di Como 1907 jauh dari kenyataan. Sebab, pemain 29 tahun itu tidak masuk dalam rencana transfer Stadio Giuseppe Sinigaglia. Como 1907 ingin cari pemain lain.

Lihat jejak penerbit