Juventus Dikalahkan Lazio, Massimiliano Allegri: Kita Balas di Coppa! | OneFootball

Juventus Dikalahkan Lazio, Massimiliano Allegri: Kita Balas di Coppa! | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bola.net

Bola.net

·30 Maret 2024

Juventus Dikalahkan Lazio, Massimiliano Allegri: Kita Balas di Coppa!

Gambar artikel:Juventus Dikalahkan Lazio, Massimiliano Allegri: Kita Balas di Coppa!

Bola.net - Manajer Juventus, Massimiliano Allegri meminta anak asuhnya untuk tidak larut dalam kekecewaan usai dikalahkan Lazio. Ia menyebut bahwa timnya harus membalas kekalahan itu di ajang Coppa Italia.

Dini hari tadi, Juventus bertandang ke kota Roma. Mereka menantang Lazio di pekan ke-30 Serie A 2023/2024.


Video OneFootball


Di laga ini, Juventus harus merasakan kekalahan. Yang lebih menyakitkannya lagi, kekalahan Juventus terjadi beberapa menit jelang bubaran setelah sundulan Adam Marusic membobol gawang Juventus.

1 dari 4 halaman

Gagal Imbangi Permainan Lazio

Mario Gila (kiri) mencoba mengawal Federico Chiesa di duel Lazio vs Juventus, Minggu (31/3/2024) (c) AP Photo/Andrew Medichini

Allegri mengakui bahwa Juventus dibuat keteteran dengan permainan Lazio. Ia juga menyebut timnya kehilangan fokus di akhir pertandingan sehingga mereka kebobolan.

"Lazio melakukan pressing ketat di 60 menit pertama pertandingan. Itulah mengapa kami minim membuat peluang," jelas Allegri.

"kami tidak mengontrol bola dengan baik di menit-menit akhir pertandingan. Namun kami seharusnya menunjukkan determinjasi yang lebih, karena kami tidak boleh kebobolan di menit-menit akhir pertandingan."

2 dari 4 halaman

Bek Juventus, Gleison Bremer mencoba menanduk bola ke gawang Lazio, Minggu (31/3/2024) (c) AP Photo/Andrew Medichini

Lebih lanjut, Allegri meminta anak asuhnya untuk tidak meratapi kekalahan melawan Lazio ini.

Ia menyebut bahwa Si Nyonya Tua bisa membalas dendam saat kedua tim berjumpa di Coppa Italia pada tengah pekan nanti.

"Ini bukan momen yang mudah, namun kami harus bisa melewati momen ini dan membalikkan situasi. Kami ditunggu pertandingan Coppa Italia melawan mereka, dan kami ingin tampil beda di laga ini," pungkasnya.

3 dari 4 halaman

Tertahan

Kiper Juventus, Wojciech Szczesny menghalau peluang dari Mattia Zaccagni di laga Lazio vs Juventus, Minggu (31/3/2024) (c) AP Photo/Andrew Medichini

Kekalahan ini membuat Juventus gagal naik ke peringkat dua klasemen sementara Serie A 2023/2024.

Si Nyonya Tua tertahan di peringkat tiga dengan raihan 59 poin dari 30 laga.

Lihat jejak penerbit