Joleon Lescott: Pep Guardiola Bangun Dinasti Di Manchester City | OneFootball

Joleon Lescott: Pep Guardiola Bangun Dinasti Di Manchester City | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Stats Perform

Stats Perform

·1 Oktober 2018

Joleon Lescott: Pep Guardiola Bangun Dinasti Di Manchester City

Gambar artikel:Joleon Lescott: Pep Guardiola Bangun Dinasti Di Manchester City

Pep Guardiola tengah membangun warisan di Manchester  City, yang suatu hari dapat dibandingkan dengan dinasti Sir Alex Ferguson di Manchester United, menurut Joleon Lescott.

Pelatih asal Spanyol itu baru memasuki musim ketiga di Etihad Stadium, namun ia telah mempersembahkan titel Liga Primer dan Piala Liga.


Video OneFootball


Lebih banyak gelar dibidik musim ini, baik domestik dan Liga Champions. Andai Guardiola mampu meraih gelar, maka eks bos Barcelona dan Bayern Munich ini didukung menjalani era dominasi seperti yang dinikmati United selama 27 tahun di bawah Ferguson.

“Saya pikir Pep Guardiola telah mulai membangun warisan di Manchester City yang suatu gati nanti dibandingkan dengan apa yang Sir Alex Ferguson lakukan di Manchester United,” kata Lescott.

“Guardiola telah meninggalkan warisan di Liga Orimer dengan rekor yang ia pecahkan dan gaya bermain yang ia bawa ke Inggris. Namun secara keseluruhan, warisan dia akan tergantung pada lamanya periode sang pelatih bukan jumlah trofi yang ia menangkan.

“Ada banyak tekanan pada Guardiola ketika ia tiba dan ia gagal memenuhi ekspektasi di musim pertamanya namun ia dengan cepat menyadari peningkatan yang ia butuhkan dan Manchester City benar-benar mendominasi tahun lalu. Saya pikir Guardiola menciptakan klub yang akan menjadi favorit di Liga Primer untuk sepuluh tahun ke depan.”