Suara.com
·11 Juni 2022
In partnership with
Yahoo sportsSuara.com
·11 Juni 2022
Suara.com - Berikut jadwal UEFA Nations League 2022-2023 malam ini yang akan menyajikan rangkaian pertandingan matchday ketiga. Ada duel Belanda vs Polandia, Wales vs Belgia hingga Inggris vs Italia.
Duel Belanda vs Polandia akan tersaji dalam matchday ketiga Grup A4. Pertandingan ini dijadwalkan kick-off di Stadion Feijenoord 'De Kuip', Rotterdam Minggu (12/6/2022) pukul 01.45 WIB.
Timnas Belanda masih sempurna jelang menatap laga ini. Dalam dua matchday pertama, mereka sukses melaluinya dengan kemenangan dan untuk sementara memimpin klasemen dengan koleksi enam poin.
Pada matchday pertama, Belanda menang telak 4-1 atas Belgia. Sementara pada matchday kekdua, tim asuhan Louis van Gaal menekuk Wales 2-1.
Di sisi lain, Polandia tak melangkah mulus seperti Belanda. Setelah menang dramatis atas Wales di matchday pertama, mereka dibantai Belgia dengan skor 1-6.
Di laga lain, timnas Inggris akan menghadapi Italia dalam matchday ketiga Grup A3. Pertandingan ini akan berlangsung di Molineux Stadium pada Minggu (12/6/2022) pukul 01.45 WIB.
Ini merupakan perjumpaan pertama timnas Inggris dan Italia sejak kali terakhir bentrok di final EURO 2020 di Wembley tahun lalu.
Ketika itu, timnas Inggris harus takluk dari Italia dalam darama adu penalti setelah bermain sama kuat 1-1 selama 120 menit.
Inggris dan Italia bermodal hasil kontras jelang laga ini. Gli Azzurri untuk sementara memimpin klasemen dengan koleksi empat poin hasil imbang 1-1 dengan Jerman dan menang 2-1 atas Hungaria.
Sementara timnas Inggris asuhan Gareth Southgate masih terseok-seok. Mereka kalah 0-1 dari Hungaria di matchday pertama sebelum menahan imbang Jerman 1-1 di Allianz Arena berkat gol telat Harry Kane.