Bola.net
·18 Maret 2022
Jadwal Siaran Langsung Bundesliga di tvOne Pekan Ini, 19-21 Maret 2022

In partnership with
Yahoo sportsBola.net
·18 Maret 2022
Bola.net - Jadwal siaran langsung Bundesliga musim 2021/2022 di tvOne pekan ini, 19-21 Maret 2022. Siaran langsung Bundesliga di tvOne pekan ini salah satunya adalah laga Bayern Munchen vs Union Berlin.
Bayern akan menjamu Union Berlin pada laga pekan ke-27 Bundesliga. Laga di Allianz Arena itu akan digelar pada hari Minggu (20/3/2022) mulai pukul 00.30 dini hari WIB.
Pekan lalu, Bayern ditahan imbang Hoffenheim dengan skor 1-1. Hasil ini tidak membuat Bayern tergusur dari puncak klasemen Bundesliga. Tapi, mereka kini hanya punya keunggulan empat poin dari Dortmund yang berada di posisi kedua klasemen.
Union Berlin datang ke markas Bayern dengan kondisi yang tidak cukup ideal. Union Berlin gagal menang pada dua laga terakhir. Tapi, tim racikan Ulf Fischer itu bisa membuat kejutan dengan bertumpu pada ketajaman Taiwo Awoniyi di lini depan.