Jadwal Pramusim Klub Top Liga Italia - Juventus Tantang Barcelona dan Real Madrid, AC Milan Tur Eropa Tengah | OneFootball

Jadwal Pramusim Klub Top Liga Italia - Juventus Tantang Barcelona dan Real Madrid, AC Milan Tur Eropa Tengah | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bolasport.com

Bolasport.com

·10 Juli 2022

Jadwal Pramusim Klub Top Liga Italia - Juventus Tantang Barcelona dan Real Madrid, AC Milan Tur Eropa Tengah

Gambar artikel:Jadwal Pramusim Klub Top Liga Italia - Juventus Tantang Barcelona dan Real Madrid, AC Milan Tur Eropa Tengah

BOLASPORT.COM - Dalam jadwal pramusim klub elite Liga Italia, Juventus menantang Barcelona dan Real Madrid di Amerika Serikat, sedangkan AC Milan dan Inter Milan tetap di sekitaran Eropa.

Di antara klub elite Liga Italia, Juventus memang memiliki jadwal pramusim paling jauh dan paling berat.


Video OneFootball


Di lain pihak, sang juara dan runner-up Liga Italia 2021-2022, AC Milan dan Inter Milan, memilih agenda tur di negara-negara tetangga saja.

Dikutip BolaSport.com dari Sky Sport Italia, Bianconeri akan bertolak ke Amerika Serikat guna melakoni tur bergengsi melawan Guadalajara, 22 Juli.

Kemudian dua raksasa Spanyol, Barcelona dan Real Madrid, menunggu mereka.

Juventus lebih dulu bersua Barcelona di Dallas (26/7/2022), musuh sama yang mereka hadapi tahun lalu.

Kala itu pada turnamen pramusim Joan Gamper Trophy, Bianconeri digilas 0-3 akibat gol-gol Memphis Depay, Martin Braithwaite, dan Riqui Puig.

Agenda tim peringkat 4 Serie A musim lalu di AS diakhiri bentrokan melawan Real Madrid di Los Angeles (30/7/2022).

Rentetan jadwal pramusim kali ini jelas lebih bergengsi dibandingkan skedul Juventus di partai pemanasan tahun lalu.

Sementara itu, AC Milan memulai kegiatan pramusim di Jerman dengan menghadapi wakil Bundesliga, FC Koeln, 16 Juli.

Laga tersebut membuka tur Rossoneri di Eropa Tengah.

Pada pertandingan berikutnya, armada Stefano Pioli melakoni duel di Hungaria dan Klagenfurt melawan klub lokal.

Rangkaian uji coba AC Milan ditutup pada akhir bulan ini dengan partai klasik melawan Marseille di Prancis Selatan.

Beralih ke kubu Inter Milan, pasukan Simone Inzaghi duluan mengawali pramusim dengan melawan klub divisi lima Liga Italia.

Sabtu (9/7/2022), Nerazzurri menggilas FC Milanese 10-0 dengan diwarnai comeback duet Romelu Lukaku-Lautaro Martinez.

Untaian jadwal Inter berikutnya berkisar di negara tetangga, Swiss dan Prancis, serta di dalam negeri saja.

Adapun skuad AS Roma menjalani pramusim sembari melancong di bawah terpaan sinar matahari di pesisir Portugal, negara asal pelatih mereka, Jose Mourinho.

Empat partai uji coba Roma akan digelar di sana sebelum berpindah ke Israel untuk bersua mantan klub besutan Mourinho, Tottenham.

Jadwal Pramusim Klub Top Liga Italia

AC Milan

16/7: vs FC Koeln (Koeln)23/7: vs Zalaegerszegi (Hugaria)27/7: vs Wolfsberger AC (Klagenfurt)31/7: vs Marseille (Marseille)

Inter Milan

9/7: vs FC Milanese 10-012/7: vs FC Lugano (Lugano)16/7: vs Monaco (Ferrara)23/7: vs RC Lens (Lens)30/7: vs Lyon (Cesena)6/8: vs Villarreal (Pescara)

Napoli

14/7: vs Bassa Anaunia (Dimaro)17/7: vs Perugia (Dimaro)30/7: vs Mallorca (Castel Di Sangro)

Juventus

22/7: vs Guadalajara (Las Vegas)26/7: vs Barcelona (Dallas)30/7: vs Real Madrid (Los Angeles)3/8: vs Juventus B (Villar Perosa)

Lazio

10/7: vs Tim lokal Auronzo (Auronzo)14/7: vs Klub Serie D/Eccellenza (Auronzo)17/7: vs Triestina (Auronzo)21/7: vs Venezia (Auronzo)27/7: vs Genoa (Kossen)

AS Roma

9/7: vs Trastevere 5-013/7: vs Sunderland (Albufeira)16/7: vs Portimonense (Albufeira)19/7: vs Sporting CP (Faro)23/7: vs Nice (Albufeira)30/7: vs Tottenham (Haifa)

Fiorentina

12/7: vs Real Vicenza (Moena)16/7: vs Brianza, Olginatese, Sanvitese (Moena)22/7: vs Trento (Moena)23/7: vs Triestina (Moena)

(Sumber: Sky Sport; jadwal klub peringkat 1-7 Liga Italia 2021-2022)

Browser ini tidak didukung, silakan gunakan browser lain atau instal aplikasi

video-poster
Lihat jejak penerbit