Jadwal Lengkap 16 Besar Piala Dunia 2022: Belanda vs Amerika Serikat Jadi Pembuka | OneFootball

Jadwal Lengkap 16 Besar Piala Dunia 2022: Belanda vs Amerika Serikat Jadi Pembuka | OneFootball

In partnership with

Yahoo sports
Icon: Bolatimes.com

Bolatimes.com

·3 Desember 2022

Jadwal Lengkap 16 Besar Piala Dunia 2022: Belanda vs Amerika Serikat Jadi Pembuka

Gambar artikel:Jadwal Lengkap 16 Besar Piala Dunia 2022: Belanda vs Amerika Serikat Jadi Pembuka

Bolatimes.com - Jadwal 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar, sederet pertandingan menarik sudah menunggu dengan tim-tim kejutan tak terduga. Babak knockout dimulai dengan laga Belanda vs Amerika Serikat.

Piala Dunia 2022 memasuki babak 16 besar, sederet tim-tim langganan ditemani kontestan kejutan bakal meramaikan fase gugur turnamen akbar sepak bola empat tahunan ini.


Video OneFootball


Jadwal babak 16 besar Piala Dunia 2022 dimulai pada 3 Desember dan berakhir pada 6 Desember 2022, dua tim terbaik akan lolos ke fase knock out.

Lantas pertandingan mana saja yang menarik diikuti? tentunya bukan sembarang laga, mengingat harga diri dan gengsi sangat dipertaruhkan kali ini.

Berikut deretan pertandingan menarik di babak 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar.

Inggris vs Senegal (Senin, 5 Desember 2022)

Duel timnas Inggris melawan Senegal digelar pada Senin (5/12/2022) di Stadion Al Bayt, laga ini penuh gengsi.

Siapa sangka The Three Lions bakal mendapat lawan tangguh jawara Piala Afrika 2022, tentu laga ini penuh gengsi.

Senegal memiliki ambisi mencatat rekor pribadi di Piala Dunia, sementara Inggris tentu ingin membuat tradisi tetap terjaga.

Meski begitu, hanya ada dua pilihan yang bisa didapat kedua tim saat berlaga nanti, menang dan kalah.

Brasil vs Korea Selatan (Selasa, 6 Desember 2022)

Brasil sudah tentu kontestan andalan di Piala Dunia 2022 Qatar, bakal berhadapan dengan salah satu wakil Asia, Korea Selatan.

Dari segi kualitas, Brasil mungkin berada di atas Korea Selatan, namun kejutan selalu bisa menghampiri dan terjadi di mana saja.

Termasuk di laga Brasil melawan Korsel nanti, Neymar yang dikabarkan sedang cedera mungkin bakal diturunkan meskipun dengan catatan.

Sementara Son Heung-min tengah dalam top-perform bersama Taeguk Warriors di Piala Dunia 2022 QatarJepang vs Kroasia (Senin, 5 Desember 2022)

Dua negara beken dilibas Jepang lewat skema comeback manis, Jerman dan Spanyol sudah merasakannya di babak penyisihan grup.

Lantas bagaimana dengan Kroasia yang bakal jadi lawan pada babak 16 besar turnamen ini? tentu runner-up Piala Dunia 2018 ini harus was-was.

Pasalnya, Jepang bisa saja membuat Kroasia angkat koper dari Qatar dan menjadi tim ketiga yang terkena dampak dari kekuatan Samurai Biru.

Jepang pun datang ke babak 16 besar dengan status juara grup dan mampu menyingkirkan Jerman dari peta persaingan gelar juara.

Maroko vs Spanyol (Selasa, 6 Desember 2022)

Maroko tak kalah hebatnya dengan Jepang, mengalahkan Belgia dan Kanada serta menahan imbang Kroasia membuat tim ini keluar sebagai juara grup.

Spanyol pun patut waspada, Belgia saja dipermak Maroko dengan skor 2-0 apalagi Spanyol yang sebelumnya kalah dari Jepang dengan 1-2.

Maroko menjadi kontestan kejutan yang sebelumnya tidak diprediksi sebagai kuda hitam, namun kini semangat menebar ancaman.

Bisa jadi tim Matador akan mengalami nasib yang sama seperti Belgia, tim bertumpah bintang yang keok dengan level di bawahnya.

Berikut jadwal lengkap babak 16 besar Piala Dunia 2022:

Sabtu, 3 Desember 2022

Belanda vs Amerika SerikatStadion Khalifa InternationalPukul: 22.00 WIB

Minggu, 4 Desember 2022

Argentina vs AustraliaStadion Ahmad bin AliPukul: 02.00 WIB

Prancis vs PolandiaStadion Al ThumamaPukul: 22.00 WIB

Minggu, 4 Desember 2022

Argentina vs AustraliaStadion Ahmad bin AliPukul: 02.00 WIB

Prancis vs PolandiaStadion Al ThumamaPukul: 22.00 WIB

Senin, 5 Desember 2022

Inggris vs SenegalStadion Al BaytPukul: 02.00 WIB

Jepang vs KroasiaStadion Al JanoubPukul: 22.00 WIB

Lihat jejak penerbit